Gantari TV

Kapolri dan Panglima TNI Bagikan 161.411 Paket Bansos Jelang Ramadan

GANTARITV.COM Jakarta – Menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menggelar bakti sosial dengan membagikan 161.411 paket bantuan sosial (bansos) secara serentak di seluruh Indonesia, Kamis (27/2).

Sebanyak 17.250 paket bansos disalurkan kepada 55 elemen mahasiswa di tingkat nasional, sementara jajaran Polda turut menyalurkan 144.161 paket untuk masyarakat di berbagai daerah. Paket tersebut berisi kebutuhan pokok seperti beras, tepung terigu, minyak goreng, gula pasir, dan mi instan.

Kapolri menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergi antara TNI-Polri, elemen mahasiswa, serta organisasi kepemudaan.

“Hari ini kita bersama-sama melaksanakan bakti sosial dalam menghadapi bulan suci Ramadan. Ini adalah wujud kepedulian TNI-Polri dan stakeholder lainnya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujar Kapolri dalam sambutannya di Lapangan Bhayangkara, Jakarta Selatan.

Kapolri juga memastikan kesiapan Polda jajaran dalam penyaluran bansos agar manfaatnya dapat dirasakan secara luas.

Sementara itu, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto menyampaikan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam membantu masyarakat.

“TNI dan Polri hadir bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga memastikan kesejahteraan masyarakat. Kegiatan ini adalah bukti bahwa negara hadir di tengah rakyat,” tegas Panglima TNI.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai elemen mahasiswa dan pemuda. Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Dr. H. Ali Hanapia, menyebut sinergi TNI-Polri sebagai contoh nyata persatuan bangsa.

“Kapolri dan Panglima TNI telah menyatukan elemen pemuda dan mahasiswa dalam aksi sosial ini. Ini adalah kolaborasi yang patut kita jaga untuk membangun Indonesia yang lebih baik,” ungkapnya.

Selain membagikan bantuan, Kapolri juga membuka ruang dialog bagi mahasiswa yang ingin menyampaikan aspirasi.

“Silakan sampaikan langsung masukan dan usulan kepada kami. Kami terbuka untuk mendengar dan berdiskusi demi kepentingan bersama,” kata Kapolri.

Kegiatan bakti sosial ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi agenda rutin sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadan.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Warga Diajak Lebih Peduli Keamanan Lingkungan Kelurahan Mustikasari

Warga Diajak Lebih Peduli Keamanan Lingkungan Kelurahan Mustikasari

Kota Bekasi – Giat sambang Poskamling kembali digelar oleh jajaran Polsek Bantargebang. Kali ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mustikasari, Aiptu Sarjono, SH,

Kapolres Simalungun Berbagi Kasih Natal dengan Insan Pers Wujud Nyata Polri Peduli

Kapolres Simalungun Berbagi Kasih Natal dengan Insan Pers Wujud Nyata Polri Peduli

GANTARITV.COM Simalungun - Menjelang perayaan Natal 2024, Kepolisian Resor (Polres) Simalungun menunjukkan kepeduliannya kepada mitra kerja dengan membagikan paket Natal kepada

Satgas Puter Pulau Deli Temukan Kapal Pengebom Ikan Ilegal

Satgas Puter Pulau Deli Temukan Kapal Pengebom Ikan Ilegal

GANTARITV.COM (Puspen TNI). Anggota Satuan tugas (Satgas) Pulau terluar (Puter), Pulau Deli menemukan satu dari empat unit kapal pengebom ikan ilegal.

Polri Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Beras Tak Sesuai Standar Mutu, Termasuk Direktur Utama PT FS

Polri Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Beras Tak Sesuai Standar Mutu, Termasuk Direktur Utama PT FS

Jakarta – Satgas Pangan Polri menetapkan tiga pejabat dari perusahaan produsen beras PT FS sebagai tersangka dalam kasus produksi dan

Polsek Jatisampurna Gelar Patroli Malam, Cegah Tawuran dan Balap Lia

Polsek Jatisampurna Gelar Patroli Malam, Cegah Tawuran dan Balap Lia

Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Jatisampurna melaksanakan patroli cipta kondisi pada Senin hingga Selasa

Camat Jatisampurna Tertibkan Bangunan Liar di Jalan Pertamina B Kelurahan Jatiraden

Camat Jatisampurna Tertibkan Bangunan Liar di Jalan Pertamina B Kelurahan Jatiraden

Bekasi — Pemerintah Kota Bekasi melalui Kecamatan Jatisampurna melaksanakan kegiatan penertiban bangunan liar yang berada di Jalan Pertamina B (samping

Babinsa Cimuning Dampingi Penyerapan Gabah oleh Bulog untuk Dukung Ketahanan Pangan

Babinsa Cimuning Dampingi Penyerapan Gabah oleh Bulog untuk Dukung Ketahanan Pangan

GANTARITV.COM Kota Bekasi, 12 April 2025 — Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan nasional, Babinsa Kelurahan Cimuning dari Koramil 05/Bantargebang Kodim

Gerakan Pangan Murah di Polsek  Bantargebang, Bantu Warga Bentuk Kepedulian Polri .

Gerakan Pangan Murah di Polsek  Bantargebang, Bantu Warga Bentuk Kepedulian Polri .

Kota Bekasi – Dalam rangka mendukung ketersediaan serta memastikan akses pangan yang terjangkau bagi masyarakat, Polsek Bantar Gebang melaksanakan kegiatan

Babinsa Koramil Pulogadung Bersinergi dengan PPSU dan Warga Bersihkan Lingkungan di Cipinang

Babinsa Koramil Pulogadung Bersinergi dengan PPSU dan Warga Bersihkan Lingkungan di Cipinang

GANTARITV.COM Jakarta - Demi menjaga lingkungan tetap bersih, Babinsa Koramil 04/Pulogadung, Serka Nanang, bersama PPSU dan warga RW.18 Kelurahan Cipinang,

Jalin Sinergitas, Danramil 02/Pondok Gede Terima Kunjungan Kapolsek Baru Jatisampurna

Jalin Sinergitas, Danramil 02/Pondok Gede Terima Kunjungan Kapolsek Baru Jatisampurna

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Dalam rangka memperkenalkan diri, Kapolsek Jatisampurna yang baru Iptu Didik Tri Maryanto beserta jajaran kunjungi Makoramil 02/PG