Gantari TV

Danlanud Sultan Hasanuddin: Jaga Nama Baik Satuan Selama Melaksanakan Cuti Lebaran

GANTARITV.COM Makassar – Komandan Lanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M. Han., memimpin upacara bendera mingguan yang dirangkaikan apel khusus jelang cuti lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah tahun 2025, bertempat di Apron Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin yang diikuti oleh seluruh personel mulai dari para Kepala Dinas, Komandan Satuan, para Perwira, Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Lanud Sultan Hasanuddin, Senin (24/03/2025).

Dihadapan ribuan prajuritnya, Danlanud Sultan Hasanuddin menekankan agar seluruh personel Lanud Sultan Hasanuddin yang melaksanakan cuti lebaran untuk menjaga diri dan menjaga nama baik satuan. “Saya tekankan kepada seluruh personel yang akan melaksanakan cuti lebaran dan pulang ke kampung halaman untuk berkumpul bersama keluarga, harus menjaga nama baik satuan karen tanggung jawab sebagai prajurit tetap melekat. Manfaatkan waktu cuti dengan sebaik-baiknya, jaga sikap, etika, dan nama baik TNI Angkatan Udara di manapun berada. Ingat, kita membawa identitas satuan,” ujarnya.

Lebih lanjut Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto mengingatkan tentang pentingnya menjaga keselamatan selama dalam perjalanan mudik, baik yang menggunakan kendaraan pribadi maupun transportasi umum. “Utamakan keselamatan, jangan tergesa-gesa, dan pastikan kondisi fisik maupun kendaraan dalam keadaan prima,” tambahnya.

Diakhir sambutanya, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin mengucapkan selamat merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 H tahun 2025 bagi yang merayakan, dan berharap seluruh anggota dapat kembali tepat waktu dalam keadaan sehat, selamat, dan siap menjalankan tugas kembali setelah masa cuti berakhir.

Usai pelaksanaan upacara, Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto memberikan bingkisan lebaran berupa paket Sembako kepada perwakilan Bintara, Tamtama dan PNS Lanud Sultan Hasanuddin sebagai wujud syukur dan perhatian kepada personil Lanud Sultan Hasanuddin.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Koramil Cipayung Bersama Warga Bersihkan Lingkungan

Koramil Cipayung Bersama Warga Bersihkan Lingkungan

GANTARITV.COM Jakarta Timur - Babinsa Koramil 07/Cipayung, bersama Warga, Giat karya bakti pembersihan sampah disepanjang jalan Sepakat V RT.04/01 Kelurahan Cilangkap

Babinsa Koramil 04/Pulogadung Himbau Masyarakat  Pasang Bendera Merah Putih Dalam Komsosnya

Babinsa Koramil 04/Pulogadung Himbau Masyarakat  Pasang Bendera Merah Putih Dalam Komsosnya

GANTARITV.COM JAKARTA - Babinsa Koramil 04/Pulogadung Kodim 0505/Jakarta Timur, melaksanakan komunikasi sosial dengan masyarakat mengajak dan menghimbau agar memasang bendera merah

Jasa Raharja Jawa Barat Jalin Sinergi dengan Samsat Kabupaten Bandung I Soreang

Jasa Raharja Jawa Barat Jalin Sinergi dengan Samsat Kabupaten Bandung I Soreang

GANTARITV.COM Bandung - Kepala Sub Bagian Sumbangan Wajib dan Humas PT. Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat, Indrawan Ayip Rosyidi,

Polri Akan Menyelenggarakan Bhayangkara Sport Day dengan tema “Harmoni Langkah Persatuan”

Polri Akan Menyelenggarakan Bhayangkara Sport Day dengan tema “Harmoni Langkah Persatuan”

GANTARITV.COM - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) akan menyelenggarakan Bhayangkara Sport Day dengan tema “Harmoni Langkah Persatuan” pada Sabtu, 21

Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Bekasi, Satu Korban Tanpa Identitas Meninggal Dunia

Kecelakaan Lalu Lintas di Kota Bekasi, Satu Korban Tanpa Identitas Meninggal Dunia

GANTARITV.COM BEKASI - Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Narogong Km 6,7, RT. 005/002, Kelurahan Bojongrawalumbu, Kecamatan Rawalumbu, Kota

Sinergitas TNI – POLRI Dalam Membentuk Karakter Positif dan Cegah Kenakalan Remaja Sejak Dini

Sinergitas TNI – POLRI Dalam Membentuk Karakter Positif dan Cegah Kenakalan Remaja Sejak Dini

GANTARITV.COM BEKASI - Bhabinkamtibmas Margajaya Polsek Bekasi Selatan, BRIPKA Apriyandri, bersama Babinsa PELTU Julhendri menggelar penyuluhan di SMPN 51 Margajaya,

Pj. Wali Kota Bekasi Saksikan Menkumham Dinobatkan Gelar Sinatria Pinayungan dari Masyarakat Adat Jawa Barat

Pj. Wali Kota Bekasi Saksikan Menkumham Dinobatkan Gelar Sinatria Pinayungan dari Masyarakat Adat Jawa Barat

GANTARITV.COM Kabupaten Bandung - Sebagai bentuk apresiasi guna mengakui dan menghargai kontribusi serta keberhasilan Masyarakat Adat Sunda dalam menjaga, melestarikan, dan

Giat Karya Bhakti Koramil 03/Pasar Rebo Bersihkan Sampah dan Rumput Liar

Giat Karya Bhakti Koramil 03/Pasar Rebo Bersihkan Sampah dan Rumput Liar

GANTARITV.COM Jakarta Timur - Bertempat di Gg Laning RT. 004 RW. 03 Kel. Rambutan Kec. Ciracas Jakarta Timur, Babinsa Koramil

Tinjau Jalur Pelabuhan Merak, Kakorlantas dan Menhub Optimis Lancar

Tinjau Jalur Pelabuhan Merak, Kakorlantas dan Menhub Optimis Lancar

GANTARITV.COM Cilegon - Kakorlantas Polri Irjen Pol Drs. Agus Suryonugroho S.H, M.Hum bersama Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi meninjau kondisi

Utamakan Pelayanan Kepada Masyarakat, Jasa Raharja Purwakarta Rutin Lakukan Kunjungan ke Rumah Sakit

Utamakan Pelayanan Kepada Masyarakat, Jasa Raharja Purwakarta Rutin Lakukan Kunjungan ke Rumah Sakit

GANTARITV.COM Bandung – Sebagai Perusahaan yang diberikan amanah untuk menjalankan program Social Insurance, Jasa Raharja terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan kepada