Gantari TV

Kakorlantas: Intervensi Kapolri dan Kerja Sama Stakeholder Jadi Kunci Sukses Pengamanan Mudik Lebaran 2025

GANTARITV.COM Jakarta — Korlantas Polri secara resmi menutup Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu Tahun 2025 pada Sabtu, 12 April 2025. Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol. Drs. Agus Suryonugroho menegaskan bahwa keberhasilan pengamanan arus mudik dan balik Lebaran 2025 merupakan hasil dari intervensi langsung Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., serta kolaborasi lintas stakeholder.

“Keberhasilan Operasi Ketupat adalah keberhasilan bersama,” tegas Kakorlantas saat menyampaikan keterangan resmi pada Minggu, 14 April 2025.

Kakorlantas menyebut, keberhasilan Operasi Ketupat 2025 tak lepas dari arahan strategis dan kepemimpinan langsung Kapolri, yang secara aktif memantau dan turun langsung ke lapangan guna memastikan kelancaran arus mudik dan balik di berbagai wilayah Indonesia.

“Berkat petunjuk dan arahan Bapak Kapolri, khususnya dalam menekankan pentingnya kolaborasi, sinergisitas, dan komunikasi lintas stakeholder, kita mampu menciptakan keamanan dan kenyamanan maksimal bagi masyarakat,” ujar Kakorlantas.

Operasi Ketupat 2025 yang dilaksanakan secara nasional berhasil mengelola arus lalu lintas yang tinggi dengan baik, mencegah kepadatan ekstrem, dan memberikan pelayanan optimal di titik-titik rawan kemacetan maupun kecelakaan.

Menutup pernyataannya, Irjen Agus menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh jajaran Polri, TNI, Kementerian Perhubungan, pemerintah daerah, dan seluruh mitra kerja yang telah bahu-membahu menyukseskan pengamanan mudik dan balik Lebaran 2025.

“Saya selaku Kakorlantas Polri dengan hormat menyampaikan terima kasih dan rasa bangga atas dedikasi, semangat, kerja keras, kebersamaan, keikhlasan, serta soliditas semua pihak dalam menyukseskan Operasi Ketupat tahun ini—baik sebelum, saat, maupun setelah kegiatan berlangsung,” tutupnya.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Kadivhumas Polri Tegaskan Kepolisian dan Kejaksaan Agung Baik-Baik Saja

Kadivhumas Polri Tegaskan Kepolisian dan Kejaksaan Agung Baik-Baik Saja

GANTARITV.COM Jakarta – Polri menegaskan pihaknya dan Kejaksaan Agung (Kejagung) tidak ada masalah dan baik-baik saja. Kadiv Humas Polri Irjen Pol

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Kompas 100 CEO Forum Tahun 2024

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Kompas 100 CEO Forum Tahun 2024

GANTARITV.COM (Puspen TNI). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden RI Joko Widodo menghadiri Kompas 100 CEO Forum Tahun 2024,

Pengamanan Debat Perdana Pilgub Jakarta, Polisi: Kita Pastikan Tidak Ada Ancaman

Pengamanan Debat Perdana Pilgub Jakarta, Polisi: Kita Pastikan Tidak Ada Ancaman

GANTARITV.COM Jakarta - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto memastikan pihaknya akan mempersiapkan pengamanan secara komprehensif sebagai bentuk aktif memberikan rasa

Polres Metro Bekasi Kota Gelar Operasi Patuh Jaya 2024 untuk Tingkatkan Disiplin dan Keselamatan Lalu Lintas

Polres Metro Bekasi Kota Gelar Operasi Patuh Jaya 2024 untuk Tingkatkan Disiplin dan Keselamatan Lalu Lintas

GANTARITV.COM BEKASI - Dalam rangka meningkatkan Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) di Kota Bekasi, Polres Metro Bekasi Kota

TNI Kerahkan Kekuatan Laut dan Udara Respon Cepat Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya

TNI Kerahkan Kekuatan Laut dan Udara Respon Cepat Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya

Puspen TNI - Tentara Nasional Indonesia melalui Komando Armada II (Koarmada II) bergerak cepat merespons insiden tenggelamnya kapal feri KMP

Polri Ungkap Kasus Perdagangan Ilegal 100 Ribu Benih Bening Lobster

Polri Ungkap Kasus Perdagangan Ilegal 100 Ribu Benih Bening Lobster

GANTARITV.COM LAMPUNG - Ditpolair Korpolairud Baharkam Polri mengungkap kasus perdagangan ilegal 100 ribu benih bening lobster (BBL) yang mau diedarkan

Kapolsek Bekasi Barat Gelar “Ngopi Kamtibmas” Bersama Warga RW 03 Kelurahan Bintara Jaya

Kapolsek Bekasi Barat Gelar “Ngopi Kamtibmas” Bersama Warga RW 03 Kelurahan Bintara Jaya

GANTARITV.COM Bekasi, — Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban, Kapolsek Bekasi Barat AKP Wahyudi, SH.,

Partai Ummat Kota Bekasi Bentuk Tim Pemenangan, Bidik Kemenangan Pasangan Ridho di Pilkada 2024

Partai Ummat Kota Bekasi Bentuk Tim Pemenangan, Bidik Kemenangan Pasangan Ridho di Pilkada 2024

GANTARITV.COM BEKASI – DPD Partai Ummat Kota Bekasi resmi membentuk tim pemenangan internal untuk memenangkan pasangan calon Wali Kota dan

AKBP Yanna Djayawidya Officially Assumes Leadership of Touna Police, Welcomed with Traditional Ceremony

AKBP Yanna Djayawidya Officially Assumes Leadership of Touna Police, Welcomed with Traditional Ceremony

Tojo Una-Una – The leadership baton at the Tojo Una-Una Resort Police has officially been passed. On Saturday, July 19,

Kontrol Pos Kamling RW 08 Kelurahan Jatiranggon, Jatisampurna

Kontrol Pos Kamling RW 08 Kelurahan Jatiranggon, Jatisampurna

GANTARITV.COM KOTA BEKASI – Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatiranggon, Aiptu Henry Marpaung, melaksanakan patroli kewilayahan di sekitar Pos Kamling RT 03 RW