Gantari TV

Satuan Brimob Polda Metro Jaya Mendapat Surprise Dari TNI AL Korps Marinir, Wujud Sinergi TNI-Polri di Hari Bhayangkara ke-79

Jakarta—Dalam semangat Hari Bhayangkara ke-79 dan mengusung tema “Polri untuk Masyarakat”, Brimob Polda Metro Jaya menerima kunjungan kehormatan dari Korps Marinir TNI AL dalam kegiatan Anjangsana yang berlangsung hangat dan penuh kebersamaan, Selasa 1 Juli 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan di Mako Brimob Polda Metro Jaya dan dimulai pukul 10.00 WIB. Kedatangan delegasi Marinir yang dipimpin oleh Letkol Marinir Agus Mutaqim, selaku Perwira Operasi (Pasops) Denma Mako Kormar, disambut langsung oleh jajaran staf Mako Satbrimob yang dipimpin oleh AKP Syaeful Rachman, Kasubbagren Satbrimob Polda Metro Jaya.

Dalam sambutannya, Letkol Marinir Agus menyampaikan apresiasi atas sinergi yang telah terjalin antara TNI dan Polri, khususnya Brimob sebagai satuan elit yang selalu siap mendukung stabilitas nasional. Sementara itu, AKP Syaeful dalam sambutan balasannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran Korp Marinir sebagai bentuk nyata solidaritas lintas matra dalam memperingati Hari Bhayangkara.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng secara simbolis oleh Letkol Marinir Agus Mutaqim dan diserahkan kepada AKP Syaeful sebagai wujud kebersamaan. Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi ramah tamah dan foto bersama di depan Gedung Cagar Budaya Mako Brimob Polda Metro Jaya

Komandan Satuan Brimob Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Henik Maryanto, S.I.K., M.Si., menyampaikan apresiasi atas kunjungan ini dan menegaskan pentingnya menjaga soliditas antara TNI dan Polri.

“Sinergi antara Brimob dan Marinir adalah bagian dari semangat Hari Bhayangkara ke-79. Polri tidak dapat bekerja sendiri. Kolaborasi ini adalah pondasi utama untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” ujar Kombes Pol. Henik Maryanto.

Kegiatan ini menjadi simbol kuat bahwa TNI-Polri senantiasa bersatu dalam menjaga keutuhan NKRI dan memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, sejalan dengan semangat “Polri untuk Masyarakat.”

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Tim Pembina Samsat Rancekek Gelar Operasi Gabungan Untuk Optimalkan Kepatuhan Masyarakat Dalam Membayar Pajak Kendaraan Bermotor

Tim Pembina Samsat Rancekek Gelar Operasi Gabungan Untuk Optimalkan Kepatuhan Masyarakat Dalam Membayar Pajak Kendaraan Bermotor

GANTARITV.COM -  Jasa Raharja Samsat Rancaekek bersama Tim Pembina Samsat Rancaekek menggelar Operasi Gabungan di depan The Matic Majalaya pada

Polsek Bekasi Barat Gelar Patroli Mobile Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Polsek Bekasi Barat Gelar Patroli Mobile Antisipasi Gangguan Kamtibmas

GANTARITV.COM Bekasi, 22 Februari 2025 - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap kondusif, Polsek Bekasi Barat

Upaya Cegah Tawuran, Bhabinkamtibmas Pengasinan Lakukan Penyuluhan di SMPN 33 Bekasi

Upaya Cegah Tawuran, Bhabinkamtibmas Pengasinan Lakukan Penyuluhan di SMPN 33 Bekasi

GANTARITV.COM BEKASI — Dalam upaya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan kondusif, Aiptu Erik, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pengasinan, melaksanakan kegiatan penyuluhan di

Tim Patroli Presisi Polres Metro Bekasi Kota Cegah Tawuran, 10 Remaja Diamankan di Jatiasih

Tim Patroli Presisi Polres Metro Bekasi Kota Cegah Tawuran, 10 Remaja Diamankan di Jatiasih

GANTARITV.COM BEKASI - Polres Metro Bekasi Kota kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dengan berhasil mencegah tawuran

Kodim 0507/Bekasi Raih Empat Penghargaan di Kegiatan Stakeholder Day 2024 KPPN Tipe A1 Bekasi

Kodim 0507/Bekasi Raih Empat Penghargaan di Kegiatan Stakeholder Day 2024 KPPN Tipe A1 Bekasi

GANTARITV.COM BEKASI - Dalam kegiatan Stakeholder Day 2024 yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tipe A1 Bekasi, Kodim

Jasa Raharja Bandung Bersama P3DW Kota Bandung I Pajajaran Mengenalkan Samsat Digital Leuwi Panjang melalui Talk Show di Radio MGT 101.1 FM

Jasa Raharja Bandung Bersama P3DW Kota Bandung I Pajajaran Mengenalkan Samsat Digital Leuwi Panjang melalui Talk Show di Radio MGT 101.1 FM

GANTARITV.COM Bandung – Samsat Digital Leuwipanjang merupakan Samsat pertama di Indonesia yang menyediakan layanan pembayaran pajak 5 (lima) tahunan secara drivethru,

Kapolsek Bekasi Barat Gelar Empathy Building, Salurkan Bantuan untuk Lansia Sakit di Jakasampurna

Kapolsek Bekasi Barat Gelar Empathy Building, Salurkan Bantuan untuk Lansia Sakit di Jakasampurna

KOTA BEKASI — Sebagai bentuk nyata kepedulian dan kehadiran Polri di tengah masyarakat, Kapolsek Bekasi Barat AKP Wahyudi, S.H., M.H.,

Warga Diajak Lebih Peduli Keamanan Lingkungan Kelurahan Mustikasari

Warga Diajak Lebih Peduli Keamanan Lingkungan Kelurahan Mustikasari

Kota Bekasi – Giat sambang Poskamling kembali digelar oleh jajaran Polsek Bantargebang. Kali ini, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mustikasari, Aiptu Sarjono, SH,

Polri Peduli: Polsek Medansatria Bersama Dinas Sosial Amankan Orang dengan Gangguan Jiwa

Polri Peduli: Polsek Medansatria Bersama Dinas Sosial Amankan Orang dengan Gangguan Jiwa

KOTA BEKASI – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, Polsek Medansatria bekerja sama dengan Satpol PP dan Dinas Sosial Kota Bekasi

Polri Gelar Kegiatan Jumat Berkah dalam Rangka HUT Satpam Ke-44 di Masjid Al Aqwam

Polri Gelar Kegiatan Jumat Berkah dalam Rangka HUT Satpam Ke-44 di Masjid Al Aqwam

GANTARITV.COM Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Satpam ke-44, Ditbinmas Polda Metro Jaya menggelar kegiatan *Jumat Berkah* pada