Gantari TV

Permudah Akses Warga, Pemkot Bekasi Gelar ROADSHOW Mal Pelayanan Publik di Pasar

BEKASI – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi berupaya mendekatkan layanan publik kepada masyarakat melalui kegiatan Roadshow Mal Pelayanan Publik (MPP). Inisiatif yang digagas Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) ini dibuka langsung oleh Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, di Pasar Alam Vida, Bantargebang, Minggu (24/8/2025).

Dalam sambutannya, Tri Adhianto mengapresiasi terobosan ini sebagai wujud komitmen Pemkot Bekasi untuk memberikan pelayanan yang prima, cepat, dan efisien.

“Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada DPMPTSP Kota Bekasi. Kegiatan ini merupakan inovasi nyata untuk mewujudkan pelayanan publik yang prima, cepat, efektif, dan efisien, serta semakin mendekatkan layanan kepada masyarakat,” ujar Tri.

Roadshow ini menawarkan berbagai pelayanan administrasi dalam satu lokasi, mulai dari pelayanan administrasi kependudukan (Disdukcapil), pembuatan SKCK, SIM, hingga layanan SAMSAT, Imigrasi, BPJS Kesehatan, BJB, Disnaker, dan Dinas Kesehatan. Selain itu, kegiatan ini juga diramaikan dengan bazar UMKM lokal.

Tri Adhianto menekankan bahwa pelayanan publik tidak seharusnya hanya berada di gedung-gedung pemerintahan. “Kami ingin memastikan bahwa pelayanan bisa dirasakan langsung di tengah masyarakat. Ini sejalan dengan visi misi Kota Bekasi sebagai Kota yang Nyaman dan Sejahtera,” tutupnya.

Pemkot Bekasi berharap roadshow ini dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah dan menunjukkan bahwa pemerintah selalu hadir untuk melayani serta menjawab kebutuhan warga dengan sepenuh hati.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Penegasan Fakta atas Upaya Distorsi TPNPB-OPM Kodap XXVII Sinak

Penegasan Fakta atas Upaya Distorsi TPNPB-OPM Kodap XXVII Sinak

Puspen TNI - Pernyataan yang dikeluarkan oleh Manajemen Markas Pusat KOMNAS TPNPB pada tanggal 12 Juli 2025 yang menyebut bahwa empat

PATROLI SKALA SEDANG ANTISIPASI GUANTIBMAS DI WILAYAH HUKUM POLSEK BANTARGEBANG

PATROLI SKALA SEDANG ANTISIPASI GUANTIBMAS DI WILAYAH HUKUM POLSEK BANTARGEBANG

Bekasi Kota – Polsek Bantar Gebang terus meningkatkan langkah preventif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Pada pelaksanaan Patroli

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Danramil Pasar Rebo Dampingi Distribusi Makan ke Lokasi

Dukung Program Makan Bergizi Gratis, Danramil Pasar Rebo Dampingi Distribusi Makan ke Lokasi

GANTARITV.COM  - Program Makanan Bergizi Gratis yang di Prakarsai oleh Pemerintah melalui Wamen PPA dan Wamen BKKBN bekerja sama dengan

Bhabinkamtibmas Cikiwul Gelar Silaturahmi dan Himbauan Kamtibmas

Bhabinkamtibmas Cikiwul Gelar Silaturahmi dan Himbauan Kamtibmas

KOTA BEKASI – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikiwul, Aiptu Suwarto, melaksanakan kegiatan kunjungan

22 Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Latihan Angkasa Yudha 2024

22 Personel Lanud Sultan Hasanuddin Ikuti Latihan Angkasa Yudha 2024

GANTARITV.COM Makassar - Sebanyak 22 personel Lanud Sultan Hasanuddin mengikuti Latihan Angkasa Yudha Tahun 2024 yang tergabung dalam Komando Tugas

Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Gelar Komsos Bersama Warga Nelayan

Babinsa Koramil 1710-07/Mapurujaya Gelar Komsos Bersama Warga Nelayan

GANTARITV.COM Timika - Upaya membangun Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat senantiasa dilakukan Babinsa demi terwujudnya kemanunggalan TNI dan Rakyat, hal itu

Walikota Bekasi Pastikan Ojol Sampai Pemulung Dapat BPJS Ketenagakerjaan Gratis di Kota Bekasi

Walikota Bekasi Pastikan Ojol Sampai Pemulung Dapat BPJS Ketenagakerjaan Gratis di Kota Bekasi

Kota Bekasi – Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengalokasikan 2 Miliar untuk melindungi pekerja sektor informal yang selama ini bekerja

Jalin Sinergi, Polisi di Bekasi Barat Sambangi Satpam dan Warga Jaga Keamanan Lingkungan

Jalin Sinergi, Polisi di Bekasi Barat Sambangi Satpam dan Warga Jaga Keamanan Lingkungan

KOTA BEKASI - Untuk memperkuat kemitraan dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Bekasi Barat, Aipda Tedy Rivaldi, menggelar kunjungan ke Pos Satkamling

Danrem 051/Wkt Hadiri Gebyar Kemerdekaan HUT ke-79 RI, Seni Budaya, dan UMKM di Yonif Mekanis 202/Tajimalela

Danrem 051/Wkt Hadiri Gebyar Kemerdekaan HUT ke-79 RI, Seni Budaya, dan UMKM di Yonif Mekanis 202/Tajimalela

GANTARITV.COM Bekasi – Komandan Korem 051/Wkt Brigjen TNI Riyanto, S.I.P., menghadiri acara Gebyar Kemerdekaan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT)

Bhabinkamtibmas Rawalumbu Patroli Malam, Imbau Warga Waspadai Curanmor

Bhabinkamtibmas Rawalumbu Patroli Malam, Imbau Warga Waspadai Curanmor

BEKASI KOTA - Bhabinkamtibmas Kelurahan Bojong Rawalumbu, Aiptu Heryanto, melaksanakan patroli dan kunjungan lingkungan di Perumahan Taman Narogong Indah, RW 16,