Gantari TV

Bangun Citra Positif, Polda Metro Jaya Dorong Pemanfaatan PoliceTube

Jakarta – Bidhumas Polda Metro Jaya menggelar kegiatan Pembinaan dan Peningkatan Kemampuan bidang Kehumasan bersama para Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) satker, Kamis (25/9/2025). Acara berlangsung di Ruang M2C Bidhumas Polda Metro Jaya, dipimpin langsung Kabid Humas Polda Metro Jaya, Brigjen Pol Ade Ary Syam Indradi.

Dalam kegiatan ini, dibahas pentingnya pemanfaatan platform PoliceTube sebagai wadah digital resmi Polri. PoliceTube disebut dapat memperkuat transparansi, akuntabilitas, serta citra positif Polri di mata masyarakat.

“PoliceTube akan menjadi etalase resmi digital Polri. Di sini, masyarakat bisa lebih mudah mengakses informasi seputar kinerja, program, edukasi, hingga himbauan kamtibmas tanpa bercampur dengan konten hiburan atau provokatif,” jelas Brigjen Pol Ade Ary.

Para pemateri yang hadir, di antaranya Dr. Syukur, SH, MH, Abdul Rachman S.M, dan Ridwan Arfan, menekankan bahwa PoliceTube bukan sekedar media informasi, melainkan juga ruang kreatif bagi anggota Polri di seluruh Indonesia untuk berbagi kegiatan positif.

Beberapa fitur yang ditawarkan PoliceTube antara lain:

* Interaksi Publik: masyarakat dapat memberi komentar dan tanggapan terhadap video yang diunggah.
* Podcast: sarana edukasi dan klarifikasi berita yang efektif, sekaligus wadah sosialisasi program Polri.
* Lapor Peristiwa: masyarakat bisa langsung mengunggah video kejadian di lapangan yang nantinya terintegrasi dengan dashboard Polsek terdekat.

Dengan sistem tersebut, masyarakat dapat berperan aktif membantu Polri dalam percepatan respon terhadap suatu kejadian.

Selain untuk percepatan informasi, PoliceTube juga diharapkan menjadi sarana agar masyarakat mengetahui beragam tugas Polri yang selama ini jarang terpublikasi.

“Bukan hanya tentang Polisi yang bertugas di lapangan, tapi juga fungsi lainnya yang sama penting. Termasuk menyampaikan perilaku baik Polisi, bukan hanya hal negatif yang sering viral,” kata salah satu pemateri.

Diharapkan dengan adanya pelatihan khusus pengoperasian PoliceTube agar setiap satker mampu memaksimalkan platform ini.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Panglima TNI Dampingi Menkopolhukam Gelar Konferensi Pers Terkait Pembebasan Pilot Selandia Baru Yang Disandera OPM

Panglima TNI Dampingi Menkopolhukam Gelar Konferensi Pers Terkait Pembebasan Pilot Selandia Baru Yang Disandera OPM

GANTARITV.COM (Puspen TNI) - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo mendampingi Menkopolhukam Hadi

Sambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Metro Bekasi Bedah Rumah Warga

Sambut HUT Bhayangkara Ke-78, Polres Metro Bekasi Bedah Rumah Warga

GANTARITV.COM Kabupaten Bekasi - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78, Polres Metro Bekasi mengadakan kegiatan sosial berupa Bedah Rumah

Polres Metro Bekasi Kota Gelar Upacara Harkitnas ke – 116, Bangkit untuk Indonesia Emas

Polres Metro Bekasi Kota Gelar Upacara Harkitnas ke – 116, Bangkit untuk Indonesia Emas

GANTARITV.COM BEKASI - Polres Metro Bekasi Kota memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 dengan menggelar upacara bendera di halaman apel Polres

Kasrem 051/WKT Serahkan Akta Kelahiran dan Bingkisan kepada Anak Panti Asuhan di Kota Bekasi

Kasrem 051/WKT Serahkan Akta Kelahiran dan Bingkisan kepada Anak Panti Asuhan di Kota Bekasi

GANTARITV.COM  Bekasi, — Sebagai wujud kepedulian terhadap hak-hak sipil anak, Kepala Staf Korem (Kasrem) 051/WKT, Kolonel Inf Donald Erickson Silitonga, mewakili

Brimob Polda Metro Jaya Amankan Sidang Putusan Terdakwa Hasto Kristiyanto di PN Jakarta Pusat

Brimob Polda Metro Jaya Amankan Sidang Putusan Terdakwa Hasto Kristiyanto di PN Jakarta Pusat

Jakarta – Brimob Polda Metro Jaya melalui Yon C Pelopor melaksanakan pengamanan intensif dalam rangka sidang lanjutan dengan terdakwa Hasto

Lurah Duren Jaya Sampaikan Ucapan Terima Kasih dan Selamat HUT Bhayangkara ke-79

Lurah Duren Jaya Sampaikan Ucapan Terima Kasih dan Selamat HUT Bhayangkara ke-79

Duren Jaya – Lurah Duren Jaya, PREDI TRIDIANSAH, ST, M.Si, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada jajaran Kepolisian Republik

Apel Gelar Pasukan Ops Mandiri Kewilayahan Mantap Praja Jaya 2024 di Wilayah Jakarta Timur

Apel Gelar Pasukan Ops Mandiri Kewilayahan Mantap Praja Jaya 2024 di Wilayah Jakarta Timur

GANTARITV.COM Jakarta Timur – Kasdim 0505/JT Letkol Inf Ali Cahyono, S,Kom,M,Tr (Han), menghadiri Apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Jaya

Polri Ungkap 959 Tersangka Pasca Kerusuhan, 295 di Antaranya Anak-Anak

Polri Ungkap 959 Tersangka Pasca Kerusuhan, 295 di Antaranya Anak-Anak

Jakarta – Polri menyampaikan perkembangan penegakan hukum pasca kerusuhan yang terjadi pada 25–31 Agustus 2025. Dalam konferensi pers di Lobby

Silahturahmi & Pembinaan Ormas oleh Sat Binmas Polres Metro Bekasi Kota

Silahturahmi & Pembinaan Ormas oleh Sat Binmas Polres Metro Bekasi Kota

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif, Polres Metro Bekasi Kota melalui Satuan Binmas

Tim K9 Polri dalam Operasi Kemanusiaan Myanmar Berhasil Temukan Korban

Tim K9 Polri dalam Operasi Kemanusiaan Myanmar Berhasil Temukan Korban

GANTARITV.COM Myanmar, 2 April 2025 – Tim K9 INASAR 1 yang tergabung dalam Operasi Kemanusiaan Myanmar 2025 berhasil menemukan satu