Gantari TV

Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya Tangkap Komplotan Begal yang Bacok Calon Siswa Bintara Polri

GANTARITV.COM Jakarta – Satuan Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya berhasil menangkap lima orang pelaku begal yang membacok seorang Calon Siswa (Casis) Bintara Polri, Satrio Mukti Raharjo (19), di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Tiga di antara pelaku tersebut merupakan residivis.

Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Wira Satya Triputra, menjelaskan, awal kejadian bermula ketika anak pelapor (korban) hendak berangkat dari rumah untuk mengikuti ujian tes Brigadir Polri. Saat melintas di Tempat Kejadian Perkara (TKP), korban dipepet oleh tiga orang laki-laki yang mengendarai sepeda motor, lalu diserang menggunakan senjata tajam. Akibatnya, korban mengalami luka di jari kelingking kanan dan paha kiri. Setelah itu, pelaku berhasil melarikan diri membawa barang milik korban berupa satu unit motor Yamaha Aerox Nopol. B-5070-BDU tahun 2021 berwarna hitam milik Septi Nurlela dan satu unit handphone merek Oppo dengan Nomor Kartu Perdana 085817344105, total kerugian diperkirakan Rp 25 juta.

Dari hasil penyelidikan, Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya berhasil menangkap kelima pelaku begal, yaitu PN alias Ebol (27), AY alias Madun (28), C alias Buluk (39), W alias Kerdil (26), dan MS alias Conde (42). Tiga di antara mereka merupakan residivis yang pernah terlibat dalam kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan begal sebelumnya.

Kombes Pol Wira Satya Triputra menyatakan, para tersangka akan dijerat dengan Pasal 365 KUHP ayat 1 dan ayat 2 dengan ancaman hukuman maksimal 12 tahun penjara. Pihaknya juga akan melakukan pengembangan kasus, dari pelaku utama hingga penadah.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Ciptakan Kamtibmas Bhabinkamtibmas Benhil Patroli Kewilayahan Dan Kunjungi Poskamling RT 02/04

Ciptakan Kamtibmas Bhabinkamtibmas Benhil Patroli Kewilayahan Dan Kunjungi Poskamling RT 02/04

GANTARITV.COM Jakarta Pusat - Aiptu Heri Murgianta Bhabinkamtibmas Kelurahan Bendungan Hilir melaksanakan Patroli Kewilayahan di Jalan Danau Maninjau Kelurahan Bendungan Hilir

TMMD Reguler ke-125 Kodim 0507 Bekasi: Bangun Wawasan Kebangsaan dan Kesadaran Hukum Warga Mustikasari

TMMD Reguler ke-125 Kodim 0507 Bekasi: Bangun Wawasan Kebangsaan dan Kesadaran Hukum Warga Mustikasari

BEKASI – Kodim 0507 Kota Bekasi melaksanakan kegiatan Non Fisik dalam rangka TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-125 Tahun Anggaran

Kapolri dan Ketum PSSI Bertemu, Pastikan Penyelenggaraan Piala Presiden Berjalan Aman dan Lancar

Kapolri dan Ketum PSSI Bertemu, Pastikan Penyelenggaraan Piala Presiden Berjalan Aman dan Lancar

GANTARITV.COM JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menerima audiensi Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Mabes Polri, Jakarta Selatan,

Aksi Heroik Polisi Evakuasi Lansia Sakit Turun Dari Kapal Dermaga Kali Adem

Aksi Heroik Polisi Evakuasi Lansia Sakit Turun Dari Kapal Dermaga Kali Adem

GANTARITV.COM Jakarta - Personel Pos Pelayanan Kali Adem, Polsek Kawasan Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok, membantu seorang Lansis yang kesulitan

Polres Touna Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024, Paparkan Pencapaian Penanganan Kasus

Polres Touna Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024, Paparkan Pencapaian Penanganan Kasus

GANTARITV.COM TOUNA – Kapolres Tojo Una-Una (Touna) AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., S.H., memimpin konferensi pers akhir tahun yang digelar pada

Polisi Gelar Ngopi Kamtibmas di RW 04 Kebon Kelapa, Bahas Isu Tawuran hingga Narkoba

Polisi Gelar Ngopi Kamtibmas di RW 04 Kebon Kelapa, Bahas Isu Tawuran hingga Narkoba

Jakarta Pusat – Polres Metro Jakarta Pusat bersama jajaran Polda Metro Jaya menggelar kegiatan Ngopi Kamtibmas di Pos Satkamling RW

HUT Bhayangkara ke-79, Presiden Prabowo: Jadilah Polisi Dicintai Rakyat

HUT Bhayangkara ke-79, Presiden Prabowo: Jadilah Polisi Dicintai Rakyat

Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengimbau seluruh anggota kepolisian agar profesional dalam menjalankan tugasnya dan menjadi polisi yang

Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Metro Jaya Gelar Olah Raga Bersama Forkopimda

Sambut Hari Bhayangkara Ke-78, Polda Metro Jaya Gelar Olah Raga Bersama Forkopimda

GANTARITV.COM Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto, S.I.K. pimpin Upacara Pembukaan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024

Unit Reskrim Polsek Cikarang Timur Tangkap Satu Dari Tiga Pelaku Pencurian Sepeda Motor Yang Meresahkan Masyarakat Cikarang Timur

Unit Reskrim Polsek Cikarang Timur Tangkap Satu Dari Tiga Pelaku Pencurian Sepeda Motor Yang Meresahkan Masyarakat Cikarang Timur

GANTARITV.COM Cikarang Timur – Unit Reskrim Polsek Cikarang Timur berhasil menangkap SW (29), salah satu dari tiga terduga pelaku pencurian dengan

Bazar Murah Bagi Kesejahteraan Prajurit dan PNS TNI

Bazar Murah Bagi Kesejahteraan Prajurit dan PNS TNI

GANTARITV.COM (Puspen TNI). Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, didampingi para Kepala Staf