Gantari TV

Bakamla RI Pulangkan Nelayan Bitung yang Hanyut Selama 12 Hari di Laut Filipina

MANADO – Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) memfasilitasi pemulangan seorang nelayan asal Bitung, Sulawesi Utara, Jufri Mokodompis, yang hanyut di perairan Filipina selama 12 hari. Jufri akhirnya diselamatkan oleh kapal asing berbendera Bahama.

Jufri disambut langsung oleh Kepala Bidang Operasi Zona Bakamla Tengah, Kolonel Bakamla Tio Togap Pasaribu, S.T., bersama keluarga korban di Bandara Sam Ratulangi, Manado, pada Rabu (13/8/2025).

Peristiwa ini berawal pada 17 Juli 2025 ketika rumpon yang dijaga Jufri hanyut terbawa gelombang tinggi dari timur Pulau Lembeh. Selama hampir dua minggu terombang-ambing di laut, Jufri akhirnya ditemukan dan diselamatkan oleh kapal LNG Carrier Asia Endeavour, yang sedang berlayar dari Selandia Baru menuju Jepang.

Atas permintaan kru kapal penolong, pemilik rumpon melaporkan kejadian ini kepada Stasiun Bakamla Bitung. Bakamla RI kemudian berkoordinasi dengan berbagai instansi, termasuk Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Tokyo, untuk memastikan proses pemulangan Jufri berjalan lancar.

Setelah melalui proses administrasi dan bantuan KBRI Jepang, Jufri diterbangkan dari Tokyo ke Jakarta pada 12 Agustus 2025, sebelum akhirnya tiba di Manado.

Kolonel Bakamla Tio Togap Pasaribu menegaskan bahwa Bakamla RI tidak hanya bertugas menjaga keamanan laut, tetapi juga memastikan keselamatan dan perlindungan warga negara Indonesia di laut dalam kondisi darurat.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Polsek Jatisampurna Gencarkan Patroli Cegah Kejahatan Jalanan

Polsek Jatisampurna Gencarkan Patroli Cegah Kejahatan Jalanan

KOTA BEKASI – GANTARITV.com | Polsek Jatisampurna terus memperkuat pengamanan wilayah melalui Patroli Cipta Kondisi, Jumat (23/5), demi menjaga keamanan

Dikenal Licin, Surbak Pengedar Sabu Akhirnya Ditangkap Sat Narkoba Polres Simalungun

Dikenal Licin, Surbak Pengedar Sabu Akhirnya Ditangkap Sat Narkoba Polres Simalungun

GANTARITV.COM Simalungun - Personel Satuan Reserse Narkoba Polres Simalungun berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Simalungun. Hal ini

Kapolres Metro Jakarta Utara Lakukan Pengecekan Lahan Pangan di Tanjung Priok

Kapolres Metro Jakarta Utara Lakukan Pengecekan Lahan Pangan di Tanjung Priok

GANTARITV.COM JAKARTA – Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol H. Ahmad Fuady melakukan kegiatan pengecekan lahan pangan di Perumahan Sunter Permai

Bhabinkamtibmas Kelurahan Margajaya Gencarkan Patroli dan Edukasi Warga Soal Keamanan Lingkungan

Bhabinkamtibmas Kelurahan Margajaya Gencarkan Patroli dan Edukasi Warga Soal Keamanan Lingkungan

Kota Bekasi — Dalam upaya menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Margajaya, Bripka Apriyandi, melaksanakan kegiatan patroli, sambang,

Apresiasi Bhabinkamtibmas, Kapolres Metro Bekasi Berikan Seragam Dan Rompi Baru

Apresiasi Bhabinkamtibmas, Kapolres Metro Bekasi Berikan Seragam Dan Rompi Baru

GANTARITV.COM Kabupaten Bekasi - Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Twedi Aditya Bennyahdi memberikan arahan kepada seluruh Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Metro

Indahnya Ramadhan Berbagi: Bhabinkamtibmas Jakasampurna Berbagi Takjil

Indahnya Ramadhan Berbagi: Bhabinkamtibmas Jakasampurna Berbagi Takjil

GANTARITV.COM Kota Bekasi  – Dalam semangat kepedulian di bulan suci Ramadhan, Aiptu Sulistanto, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jakasampurna, bersama dengan ibu-ibu Posyandu

Polsek Bekasi Selatan Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar, Antisipasi Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Polsek Bekasi Selatan Gelar Patroli Gabungan 3 Pilar, Antisipasi Balap Liar dan Kejahatan Jalanan

Kota Bekasi — Polsek Bekasi Selatan bersama unsur 3 Pilar menggelar patroli gabungan dalam rangka menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban

TNI Berduka: Panglima TNI Hadiri Upacara Militer Empat Prajurit Gugur Akibat Ledakan Munisi di Garut

TNI Berduka: Panglima TNI Hadiri Upacara Militer Empat Prajurit Gugur Akibat Ledakan Munisi di Garut

Jakarta – Duka mendalam menyelimuti jajaran Tentara Nasional Indonesia (TNI) atas gugurnya empat prajurit terbaik TNI Angkatan Darat dalam insiden ledakan

Koramil 04/Pulogadung Gelar Karya Bhakti Bersihkan Sampah di Bantaran Kali BKT

Koramil 04/Pulogadung Gelar Karya Bhakti Bersihkan Sampah di Bantaran Kali BKT

GANTARITV.COM Jakarta Timur – Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah potensi penyebaran penyakit, Koramil 04/Pulogadung bersama PPSU dan warga melaksanakan

Kapolres Metro Depok Tinjau Bedah Rumah Polres Metro Depok Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun

Kapolres Metro Depok Tinjau Bedah Rumah Polres Metro Depok Dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun

GANTARITV.COM DEPOK - Menyambut Hari Bhayangkara ke-78 Tahun, Polres Metro Depok melaksanakan program bedah rumah bagi warga keluarga Purnawirawan Polri