Gantari TV

Bakamla RI - Vietnam Coast Guard Perkuat Kolaborasi dalam Keamanan Maritim

Jakarta – Dalam rangkaian lawatannya ke Indonesia, khususnya dalam mengunjungi Bakamla RI, Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., menerima dengan hangat Courtesy Call dari Commander Vietnam Coast Guard (VCG) Region 3 Major General Ngo Binh Minh beserta delegasi. Pertemuan berlangsung kental dengan suasana kekeluargaan di Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Selasa (26/8/2025).

Kegiatan ini merupakan bentuk kunjungan resiprokal atas Port Visit KN. Pulau Dana-323 ke Vietnam pada Oktober 2024 lalu, yang diisi dengan berbagai kegiatan kerja sama maritim termasuk Courtesy Call, Joint Exercise dan olahraga bersama. Tidak dipungkiri, pertemuan ini turut memperkuat kerja sama maritim di antara kedua instansi coast guard Indonesia dan Vietnam.

Dalam sambutannya, Kepala Bakamla RI menyampaikan apresiasi atas hubungan baik yang telah terjalin antara Bakamla RI dan VCG yang dituangkan dalam Memorandum of Understanding (MoU) tentang Keamanan dan Keselamatan Maritim sejak 28 Desember 2021 dan telah diperpanjang melalui jalur diplomatik pada 5 Januari 2025 dengan masa berlaku tiga tahun. Kerja sama kedua lembaga meliputi berbagai bidang antara lain peningkatan kapasitas, pertukaran informasi, operasi pencarian dan penyelamatan di laut, pemberantasan illegal, unreported, and unregulated fishing (IUUF), serta penegakan hukum maritim lainnya.

Kepala Bakamla RI menekankan pentingnya dukungan VCG dalam upaya formalisasi ASEAN Coast Guard Forum (ACF). Indonesia dan Vietnam tercatat aktif hadir dalam forum tersebut, termasuk pada pertemuan terakhir di Pattaya, Thailand. Kepala Bakamla RI menyampaikan harapan agar VCG dapat terus mendukung konsensus ASEAN terkait Terms of Reference dan Concept Paper sebagai langkah strategis untuk memperkuat kerja sama coast guard di kawasan.

Lebih lanjut, Kepala Bakamla RI juga menyoroti capaian positif antara Indonesia dan Vietnam yang berhasil menyelesaikan status pending batas Zona Ekonomi Eksklusif (ZEE) pada tahun 2022. Ia berharap proses pengesahan Rancangan Undang-Undang (RUU) terkait ZEE RI–Vietnam dapat berjalan lancar, sehingga dapat mendukung pelaksanaan tugas penegakan hukum maritim kedua negara di wilayah perbatasan.

Menutup sambutannya, Kepala Bakamla RI menegaskan komitmen Bakamla RI untuk melanjutkan kerja sama erat dengan VCG melalui berbagai program yang telah dan akan dijalankan. Pertemuan bilateral lebih lanjut akan dipimpin oleh Deputi Kebijakan dan Strategi Bakamla RI Laksda Bakamla Didong Rio Duta, untuk membahas langkah-langkah implementasi kerja sama di masa mendatang. Pertemuan ini juga menjadi momentum penting dalam memperkuat hubungan maritim Indonesia–Vietnam yang saling menguntungkan, khususnya dalam menjaga keamanan dan keselamatan laut kawasan.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Bantu Korban Bencana, Polri Kirim Bantuan Kemanusiaan ke NTT Lewat Udara dan Laut

Bantu Korban Bencana, Polri Kirim Bantuan Kemanusiaan ke NTT Lewat Udara dan Laut

JAKARTA – Polri memberangkatkan tim misi kemanusiaan ke Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk membantu masyarakat yang terdampak bencana alam banjir

Pembekalan dan Seleksi Duta Pelajar Anti Narkoba Tingkat SD dan SMP

Pembekalan dan Seleksi Duta Pelajar Anti Narkoba Tingkat SD dan SMP

GANTARITV.COM Bekasi, 8 Juli 2024 - Kabupaten Bekasi serius dalam upaya mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Melalui Badan Narkotika Kabupaten

Sekretaris FKUB Bekasi Ajak Warga Lintas Agama Jaga Kondusifitas

Sekretaris FKUB Bekasi Ajak Warga Lintas Agama Jaga Kondusifitas

Bekasi – Sekretaris Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bekasi, Haji Somad, mengajak seluruh warga dari berbagai lintas agama untuk

Usai Upacara Bendera, Dandim 1710/Mimika Beri Pengarahan Personel dan PNS Kodim

Usai Upacara Bendera, Dandim 1710/Mimika Beri Pengarahan Personel dan PNS Kodim

Timika - Dalam rangka meningkatkan disiplin dan loyalitas personel, Dandim 1710/Mimika Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos,.M.Han,.M.A. berikan jam komandan

Operasi Patuh Jaya 2024, Satlantas Polres Metro Jakbar Bagikan Helm dan Jaket Kepada Pengendara

Operasi Patuh Jaya 2024, Satlantas Polres Metro Jakbar Bagikan Helm dan Jaket Kepada Pengendara

GANTARITV.COM Jakarta Barat - Satlantas Polres Metro Jakarta Barat bekerja sama dengan Brimob, TNI, dan Dinas Perhubungan (Dishub) melaksanakan Operasi Patuh

5 Personel Bidhumas Polda Metro Jaya Berprestasi Terima Reward

5 Personel Bidhumas Polda Metro Jaya Berprestasi Terima Reward

GANTARITV.COM Jakarta - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi memberikan penghargaan kepada 5 Personel Humas. Penghargaan diberikan

Babinsa Ciketingudik Ikuti Rapat Sinergitas dan Berikan Wawasan Kebangsaan kepada Linmas dan Karang Taruna

Babinsa Ciketingudik Ikuti Rapat Sinergitas dan Berikan Wawasan Kebangsaan kepada Linmas dan Karang Taruna

GANTARITV.COM BEKASI – Dalam rangka memperkuat sinergi antar lembaga dan meningkatkan pemahaman kebangsaan, Babinsa Ciketingudik menghadiri rapat sinergitas dan memberikan wawasan

Sinergitas TNI – Polri Bhabinkamtibmas Jakasampurna Polsek Bekasi Barat Melakukan Patroli Wilayah Bersama Babinsa

Sinergitas TNI – Polri Bhabinkamtibmas Jakasampurna Polsek Bekasi Barat Melakukan Patroli Wilayah Bersama Babinsa

GANTARITV.COM BEKASI - Sinergitas TNI-Polri di wilayah Polsek Bekasi Barat dalam rangka memelihara situasi kamtibmas yang kondusif. Bhabinkamtibmas Kel. Jakasampurna

Dandim 0509 Kabupaten Bekasi Bersama Forkompinda Grand Opening Program Makan Bergizi Gratis

Dandim 0509 Kabupaten Bekasi Bersama Forkompinda Grand Opening Program Makan Bergizi Gratis

GANTARITV.COM Pebayuran - Kabupaten Bekasi – Sebanyak 1.260 siswa dan siswi SMAN 1 Pebayuran mengikuti program Makan Bergizi Gratis yang dilaksanakan

Langkah Kecil, Dampak Besar: Warga Kombut Gandeng Satgas TNI Wujudkan Kedaulatan Pangan

Langkah Kecil, Dampak Besar: Warga Kombut Gandeng Satgas TNI Wujudkan Kedaulatan Pangan

Boven Digoel, Papua Selatan - Langkah kecil yang diambil oleh warga Kampung Kombut, Distrik Kombut, Kabupaten Boven Digoel, Papua Selatan,