Gantari TV

Bhabinkamtibmas Kelurahan Cimuning Jalin Silaturahmi dan Ajak Karang Taruna Aktif Jaga Kamtibmas

Kota Bekasi – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Bantargebang, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cimuning, Aiptu Khafid Anwar, melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke Ketua Karang Taruna Unit RW 04, Sdr. Bobi, beserta anggota, di Jalan Khoerul Bariyah RT 003/004, Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, Sabtu (2/8/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 15.40 WIB ini bertujuan mempererat hubungan kemitraan antara kepolisian dengan elemen masyarakat, khususnya para pemuda yang tergabung dalam organisasi Karang Taruna.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Khafid menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak pemuda agar lebih peduli terhadap kondisi lingkungan sekitar. Ia menekankan pentingnya peran serta Karang Taruna dalam menjaga keamanan wilayah dan mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman.

“Kami mengajak rekan-rekan Karang Taruna untuk ikut aktif dalam menjaga keamanan lingkungan serta segera melaporkan jika terjadi hal-hal yang mencurigakan di sekitar tempat tinggal,” ujar Aiptu Khafid dalam dialog yang berlangsung hangat.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk waspada terhadap berbagai bentuk kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor (curanmor), pencurian burung, sepeda, perampokan rumah kosong (rumsong), hingga kejahatan siber seperti penipuan online, judi online (judol), dan pinjaman online ilegal (pinjol).

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari warga dan pengurus Karang Taruna setempat yang menyatakan siap bekerja sama dan mendukung upaya Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

Kapolsek Bantargebang, Kompol Sukadi, S.H., M.M., mengapresiasi kegiatan sambang tersebut dan berharap silaturahmi antara Bhabinkamtibmas dan masyarakat terus terjalin kuat sebagai bagian dari strategi pemolisian masyarakat (community policing).

“Pendekatan humanis seperti ini sangat penting agar masyarakat merasa dilibatkan dan menjadi bagian dari solusi dalam menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing,” ungkap Kompol Sukadi saat dikonfirmasi secara terpisah.

Dengan kegiatan seperti ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap lingkungan semakin tumbuh di kalangan generasi muda, khususnya Karang Taruna sebagai mitra strategis dalam menjaga stabilitas sosial di wilayah Kota Bekasi.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Polsek Bekasi Selatan Tingkatkan Patroli Malam, Antisipasi Tawuran dan Kejahatan Jalanan Lainnya

Polsek Bekasi Selatan Tingkatkan Patroli Malam, Antisipasi Tawuran dan Kejahatan Jalanan Lainnya

GANTARITV.COM BEKASI - Polsek Bekasi Selatan terus gencarkan patroli malam untuk mengantisipasi aksi tawuran dan kejahatan jalanan lainnya di wilayah Bekasi

Polda Metro Jaya Beri Hadiah Pemenang Perlombaan Kapolda Cup 2024

Polda Metro Jaya Beri Hadiah Pemenang Perlombaan Kapolda Cup 2024

GANTARITV.COM Jakarta – Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto yang diwakili oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia Kombes Pol Langgeng

Antisipasi Tawuran, Kapolsek Bekasi Barat Berikan Pembinaan dan Penyuluhan kepada Siswa SMK Bina Mandiri

Antisipasi Tawuran, Kapolsek Bekasi Barat Berikan Pembinaan dan Penyuluhan kepada Siswa SMK Bina Mandiri

Bekasi Kota, — Dalam rangka mengantisipasi terjadinya tawuran pelajar dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekolah, Kapolsek Bekasi Barat AKP Dr.

Patroli Mobile Polsek Bekasi Selatan Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Tengah Hujan

Patroli Mobile Polsek Bekasi Selatan Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Tengah Hujan

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Bekasi Selatan melaksanakan patroli mobile pada malam hari

Satgas TMMD Kodim 1501/Ternate dan Masyarakat Bergotong Royong Membangun Bak Penampung Air

Satgas TMMD Kodim 1501/Ternate dan Masyarakat Bergotong Royong Membangun Bak Penampung Air

Ternate - Satuan Tugas (Satgas) TMMD Ke-124 Kodim 1501/Ternate bekerja sama dengan masyarakat Desa Lako Akediri Kec. Sahu menyiapkan bahan-bahan

Doa dan Dzikir HUT Bhayangkara Ke-79 Polda Sulteng Menghadirkan Ustad Das’ad Latif

Doa dan Dzikir HUT Bhayangkara Ke-79 Polda Sulteng Menghadirkan Ustad Das’ad Latif

PALU - Dzikir dan Doa Bersama dalam Rangka Pembinaan Tradisi Peringatan Ke-79 Hari Bhayangkara Tahun 2025 dilaksanakan Polda Sulteng di

Operasi Patuh Jaya 2025: Polsek Bekasi Utara Gencarkan Edukasi di Jalan Perjuangan

Operasi Patuh Jaya 2025: Polsek Bekasi Utara Gencarkan Edukasi di Jalan Perjuangan

KOTA BEKASI – Polsek Bekasi Utara, Polres Metro Bekasi Kota, terus mengintensifkan Operasi Patuh Jaya 2025 dengan menggelar kegiatan sosialisasi

TMMD Ke 121 Telah Usai, Dandim 1615/Lotim Apresiasi Dukungan Semua Pihak

TMMD Ke 121 Telah Usai, Dandim 1615/Lotim Apresiasi Dukungan Semua Pihak

GANTARITV.COM Lombok Timur – Komandan Kodim 1615/Lotim selaku Komandan Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-121 Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit

Aiptu Sarjono, SH Edukasi Warga Mustikasari Cegah Tawuran dan Penipuan Online

Aiptu Sarjono, SH Edukasi Warga Mustikasari Cegah Tawuran dan Penipuan Online

GANTARITV.COM BEKASI - Aiptu Sarjono, SH, Bhabinkamtibmas Kelurahan Mustikasari, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi, melaksanakan patroli dan sambang warga di Perumahan

Jasa Raharja Cirebon Bersama Satlantas Polresta Cirebon Gelar Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Keselamatan Lalu Lintas (FKLL)

Jasa Raharja Cirebon Bersama Satlantas Polresta Cirebon Gelar Rapat Koordinasi Forum Komunikasi Keselamatan Lalu Lintas (FKLL)

GANTARITV.COM Bandung – Jasa Raharja dan Korlantas Polri terus berkomitmen untuk menurunkan angka dan fatalitas Kecelakaan di tahun 2024, hal ini