Gantari TV

Brimob Polda Metro Jaya Gencarkan Sosialisasi Layanan Aduan Propam, Dorong Transparansi Polri

JAKARTA,  – Seksi Provos Satbrimob Polda Metro Jaya secara rutin melaksanakan sosialisasi layanan pengaduan masyarakat (Yanduan) Divpropam Polri guna meningkatkan transparansi dan kemudahan akses bagi publik. Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari di wilayah Jakarta Pusat.

Kegiatan sosialisasi yang dipimpin oleh AKP Sutanto, selaku Kasi Provos Mako Satbrimob Polda Metro Jaya, meliputi interaksi langsung dengan masyarakat di area publik. Personel Provos tidak hanya berdialog, tetapi juga memasang banner dan spanduk sosialisasi secara luas.

Yanduan Propam Kini Lebih Mudah dengan QR Code

Personel Provos Satbrimob menjelaskan kepada masyarakat mengenai perubahan mekanisme layanan pengaduan yang kini lebih mudah diakses melalui sistem QR Code di tautan resmi-  [https://yanduan.propam.polri.go.id](https://yanduan.propam.polri.go.id).

Penyampaian informasi dilakukan secara humanis dan komunikatif, memastikan masyarakat memahami cara melaporkan dugaan pelanggaran yang dilakukan oleh oknum anggota Polri.

Komandan Satuan Brimob Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Henik Maryanto, S.I.K., M.Si., menegaskan bahwa sosialisasi ini adalah wujud komitmen Brimob dalam menjaga integritas.

“Sosialisasi ini bukan hanya sekadar pemasangan banner, tetapi wujud nyata komitmen kita dalam mendukung Divpropam Polri untuk memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap institusi Polri. Brimob harus menjadi contoh dalam menjaga integritas dan profesionalisme di setiap lini pelayanan,” tegas Kombes Pol Henik Maryanto.

Melalui kegiatan rutin ini, diharapkan masyarakat semakin mudah dalam menyampaikan laporan dan semakin percaya terhadap upaya Polri dalam mewujudkan pelayanan yang jujur, terbuka, dan berintegritas tinggi.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Polsek Pondok Gede Gelar Ngopi Kamtibmas untuk Tingkatkan Keamanan Lingkungan di Jatimelati

Polsek Pondok Gede Gelar Ngopi Kamtibmas untuk Tingkatkan Keamanan Lingkungan di Jatimelati

GANTARITV.COM BEKASI - Polsek Pondok Gede mengadakan kegiatan "Ngopi Kamtibmas" di kediaman Bapak Aang, yang terletak di Jl. Kp. Sawah,

Kapolri Sebut Angka Kecelakaan Mudik Nataru Menurun Signifikan

Kapolri Sebut Angka Kecelakaan Mudik Nataru Menurun Signifikan

GANTARITV.COM Jawa Barat - Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo melakukan peninjauan arus lalu lintas libur Natal dan tahun baru

Jasa Raharja Terus Lakukan Sinergi dan Kolaborasi Bersama Bapenda Jawa Barat

Jasa Raharja Terus Lakukan Sinergi dan Kolaborasi Bersama Bapenda Jawa Barat

GANTARITV.COM BANDUNG - Hari Selasa tanggal 16 Juli 2024 bertempat di Lantai 3 Ruang Katim PSIP Kantor Badan Pendapatan Daerah

Polsek Bantar Gebang Amankan Pemindahan 306 Kotak Suara Pilkada 2024

Polsek Bantar Gebang Amankan Pemindahan 306 Kotak Suara Pilkada 2024

GANTARITV.COM BEKASI – Polsek Bantar Gebang, Polres Metro Kota Bekasi, telah berhasil melaksanakan pengamanan dan pengawalan pemindahan kotak suara Pemilu dari

Sinergi TNI-Polri Monitoring Dukung Program TMMD 2025 di Mustikasari, Bekasi

Sinergi TNI-Polri Monitoring Dukung Program TMMD 2025 di Mustikasari, Bekasi

Kota Bekasi – TNI dan Polri kembali menunjukkan sinergi nyata dalam mendukung program kemanusiaan melalui kegiatan bedah rumah di wilayah

Bakti Teritorial Prima, Kodim 0504/Jakarta Selatan merenovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)

Bakti Teritorial Prima, Kodim 0504/Jakarta Selatan merenovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)

GANTARITV.COM Jaksel - Dalam rangka Pelaksanaan Giat Bakti Teritorial Prima, HUT ke – 80 TNI Tahun 2025, Kodim 0504/Jakarta Selatan

Hari Kedua Tour of Kemala 2025 Meriah, 1.794 Peserta Ramaikan Lintasan di Yogyakarta

Hari Kedua Tour of Kemala 2025 Meriah, 1.794 Peserta Ramaikan Lintasan di Yogyakarta

GANTARITV.COM Yogyakarta – Hari kedua pelaksanaan Tour of Kemala Yogyakarta 2025, Minggu (16/2), berlangsung semarak dengan diikuti 1.794 pembalap yang

Kapolsek Bekasi Barat Hadiri Pengajian Rutin Majelis Taklim As-Salmaniyah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Kapolsek Bekasi Barat Hadiri Pengajian Rutin Majelis Taklim As-Salmaniyah, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Bekasi Kota, – Kapolsek Bekasi Barat AKP Dr. H. Wahyudi, SH., MH., menghadiri sekaligus mengikuti kegiatan pengajian rutin bulanan Majelis

Perkuat Sinergi, Kepala P3D Wilayah Palabuhan Ratu Anjangsana ke Kantor Perwakilan Jasa Raharja Sukabumi

Perkuat Sinergi, Kepala P3D Wilayah Palabuhan Ratu Anjangsana ke Kantor Perwakilan Jasa Raharja Sukabumi

GANTARITV.COM Bandung – Kepala Perwakilan Jasa Raharja Sukabumi, Wahyu Pria Wibowo, menerima kunjungan Kepala P3D Wilayah Sukabumi II Palabuhan Ratu, Selasa

Divisi Humas Polri Raih Penghargaan “Most Engaging Lembaga” di GSMS Award 2025

Divisi Humas Polri Raih Penghargaan “Most Engaging Lembaga” di GSMS Award 2025

GANTARITV.COM JAKARTA – Divisi Humas Polri kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih penghargaan sebagai “Most Engaging Lembaga” dalam ajang bergengsi