Gantari TV

Buka Rakernis Fungsi Lantas, Kapolri Minta Optimalisasi Pelayanan Masyarakat

JAKARTA – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membuka acara Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Lantas Polri di Gedung Tribrata, Jakarta Selatan, Kamis (12/6/2025).

Dalam sambutannya, Sigit menginstruksikan kepada seluruh jajaran Korlantas untuk terus mengoptimalisasikan pelayanan ke masyarakat. Menurutnya, penguatan itu salah satunya bisa dilakukan dengan memperkuat digitalisasi.

“Di satu sisi pelayanan-pelayanan publik terkait dengan kegiatan Regident, ini betul-betul juga ke depan akan semakin baik, digitalisasinya diperkuat sehingga kemudian pelayanannya akan semakin mudah,” kata Sigit.

Lebih dalam, Sigit menekankan, seluruh jajaran Korlantas Polri harus melakukan perbaikan. Personel Polantas, kata Sigit harus mampu menjawab tantangan dewasa ini demi semakin mendapatkan kepercayaan publik.

“Kemudian di satu sisi ada berbagai macam perbaikan yang tentunya kita harapkan untuk terus ditingkatkan. Baik dari sisi operasional pada saat dilaksanakan operasi-operasi khusus seperti operasi ketupat kemarin, maupun kegiatan-kegiatan rutin, pelayanan digitalisasi dan modernisasi,” ujar Sigit.

Menurut Sigit, yang paling terpenting adalah, personel Polisi sabuk putih harus hadir di tengah masyarakat ketika membutuhkan bantuan. “Sehingga kemudian kehadiran dari seluruh jajaran anggota lalu lintas pada saat masyarakat membutuhkan ini betul-betul dirasakan,” ucap Sigit.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolri juga memberikan penghargaan ke sejumlah Kementerian ikut serta bersinergi dengan Korlantas Polri terkait suksesi program keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

“Baru saja kita melaksanakan kegiatan Rakernis Korlantas, di dalamnya tadi juga kita memberikan penghargaan kepada beberapa Kementerian terkait yang saat ini kita rasakan betul-betul memberikan sumbangsih yang sangat luar biasa dalam hal menjaga dan melakukan langkah-langkah untuk melaksanakan program KamseltibcarLantas,” tutup Sigit.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

LSPR Dukung Kampung Anggur Munjul: Angkat Potensi Pertanian Perkotaan dan UMKM Lewat Festival “Si Manis Munjul”

LSPR Dukung Kampung Anggur Munjul: Angkat Potensi Pertanian Perkotaan dan UMKM Lewat Festival “Si Manis Munjul”

GANTARITV.COM Jakarta Timur – Mahasiswa LSPR Institute of Communication and Business Jakarta Batch 26 Kelas Excellence bekerja sama dengan masyarakat

Kelurahan Bintarajaya Sambangi Warga, Ajak Warga Jaga Kekompakan dan Keamanan Lingkungan

Kelurahan Bintarajaya Sambangi Warga, Ajak Warga Jaga Kekompakan dan Keamanan Lingkungan

Bekasi – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Bintarajaya bersama Unit Binmas Polsek Bekasi Barat

Wali Kota Bekasi Hadiri Silaturahmi Pengusaha, Ajak Kolaborasi Bangun Kota Bekasi yang Keren

Wali Kota Bekasi Hadiri Silaturahmi Pengusaha, Ajak Kolaborasi Bangun Kota Bekasi yang Keren

GANTARITV.COM Bekasi  - Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto soroti tingginya angka pengangguran di Kota Bekasi yang masih menjadi tantangan serius.

Danramil 11 Pebayuran Bersama Camat Tinjau Tanggul Jebol di Desa Sumberejat 

Danramil 11 Pebayuran Bersama Camat Tinjau Tanggul Jebol di Desa Sumberejat 

GANTARITV.COM Bekasi - Danramil 11 Pebayuran, Kapten CKE Ibrahim, bersama jajaran Muspika Kecamatan Pebayuran melakukan kunjungan ke lokasi tanggul irigasi yang

MBG 5.938 Porsi Siap di Antar ke Sekolah Oleh Babinsa Koramil 04/Pulogadung

MBG 5.938 Porsi Siap di Antar ke Sekolah Oleh Babinsa Koramil 04/Pulogadung

GANTARITV.COM Jakarta Timur - Danramil Pulogadung Mayor Arm Leo Valisa bersama Bati Tuud Serka Nanang dan Babinsa Koramil Pulogadung Serda

Tingkatkan Kewaspadaan Malam, Polsek Pondok Gede Gelar Patroli Bersama Warga

Tingkatkan Kewaspadaan Malam, Polsek Pondok Gede Gelar Patroli Bersama Warga

BEKASI - Polsek Pondok Gede melaksanakan patroli malam di Kelurahan Jaticempaka, Kecamatan Pondok Gede, untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban

Tingkatkan Kepatuhan Masyarakat: Jasa Raharja dan Tim Pembina Samsat Kota Bekasi Gelar Sosialisasi Layanan Samsat di Kelurahan Jatiwaringin

Tingkatkan Kepatuhan Masyarakat: Jasa Raharja dan Tim Pembina Samsat Kota Bekasi Gelar Sosialisasi Layanan Samsat di Kelurahan Jatiwaringin

GANTARITV.COM BEKASI - 16 Mei 2024 – PT Jasa Raharja dan Tim Pembina Samsat Kota Bekasi menggelar kegiatan sosialisasi Layanan Samsat

Lingkungan Bersih, Babinsa Kel. Kayu Putih Bersama PPSU dan PPSU Kerja Bakti

Lingkungan Bersih, Babinsa Kel. Kayu Putih Bersama PPSU dan PPSU Kerja Bakti

GANTARITV.COM Jakarta - Kodim 0505/Jakarta Timur - Babinsa Koramil 04/Pulogadung Serda Anas Hisyam, Kopka Herdiyansyah bersama Dinas kebersihan dan PPSU

Kapolres Touna Pimpin Pengamanan Hari Terakhir Pendaftaran Calon Bupati

Kapolres Touna Pimpin Pengamanan Hari Terakhir Pendaftaran Calon Bupati

GANTARITV.COM Touna, – Personil Polres Touna yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja (OMP) Tinombala 2024 melaksanakan pengamanan pendaftaran pasangan calon

Polda Banten dan Forkopimda Deklarasi Tolak Premanisme, Targetkan Iklim Investasi Kondusif

Polda Banten dan Forkopimda Deklarasi Tolak Premanisme, Targetkan Iklim Investasi Kondusif

Serang – Dalam upaya menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, Polda Banten menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD)