Gantari TV

Gelar Pengantar Purna Tugas, Kapolri Sebut Jenderal (HOR) Agus Andrianto Sosok yang Tegas

GANTARITV.COM Jakarta – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar Pengantar Purna Tugas untuk Jenderal (HOR) Agus Andrianto, Komjen (Purn) Purwadi Arianto dan Komjen (Purn) Suntana serta Pengantar Tugas Wakapolri Komjen Ahmad Dofiri di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK), Jalan Tirtayasa, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2014).

Acara dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan dihadiri oleh seluruh PJU Mabes Polri dan Kapolda se-Indonesia serta ribuan personel Polri. Tradisi pelepasan ini biasa dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada putera terbaik Korps Bhayangkara yang sudah purna tugas.

“Kita semua sudah tahu bagaimana kiprah dari beliau-beliau di dalam memberikan pengabdian terbaiknya terhadap institusi Polri,” kata Jenderal Sigit dalam sambutannya di Auditorium STIK/PTIK.

Jenderal Sigit mengetahui bagaimana sosok Agus Andrianto yang telah bekerjasama selama menjabat Wakapolri selama 1 tahun empat bulan. “Jadi Pak Agus Andrianto kita kenal sebagai sosok yang ceplas-ceplos apa adanya. Berani, tegas, jadi benar kalau tadi ada putrinya nyampaikan Bapak saya kelihatannya serem padahal hatinya baik,” kata Kapolri.

Selain itu Jenderal Sigit mengungkapkan banyak masa-masa sulit yang dilalui bersama-sama. Dimana institusi Polri tengah mengalami krisis kepercayaan dari masyarakat. Namun, dengan komitmen dan soliditas yang tinggi, bisa melewati masa tersebut dan pada 1 Juli 2024 lalu, Polri dari hasil survei Litbang Kompas mencatat naiknya citra positif terhadap Polri menjadi 73,1 persen.

“Dengan semangat bersama kita, kita saat itu berkomitmen untuk menjaga soliditas, memperkuat soliditas untuk bekerja keras, mengembalikan kepercayaan publik dan Alhamdulillah di 1 Juli yang lalu kita berada di angka 73 persen. Artinya kita bisa kembali di posisi nomor 3 kalau tidak salah,” pungkas Kapolri.

“Dan ini tentunya berkat kerja keras rekan-rekan semua. Oleh karena itu saya ucapkan terima kasih dan kita berikan aplaus untuk kerja keras seluruh teman-teman,” tutup Kapolri.

Pada puncak acara, Kapolri mengantarkan Jenderal (HOR) Agus Andrianto dan Komjen (Purn) Purwadi Arianto keluar dari Auditorium untuk menjalani acara seremonial prosesi pedang pora yang diiringi oleh marching band.

Presiden Prabowo Subianto telah menunjuk eks Wakapolri Agus Andrianto sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, mantan Kalemdiklat Polri Komjen Purwadi Arianto sebagai Wakil Menteri PAN-RB dan Komjen (Purn) Suntana sebagai Wakil Menteri Perhubungan dalam Kabinet Merah Putih.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Jasa Raharja Purwakarta Melaksanakan Pembagian Hanging Tag Keselamatan

Jasa Raharja Purwakarta Melaksanakan Pembagian Hanging Tag Keselamatan

GANTARITV.COM Bandung – Salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran pengguna kendaraan bermotor, Kepala Jasa Raharja Perwakilan Purwakarta, Arvian Riza Yudhawan melakukan

Kawal Bantuan Sosial, Bhabinkamtibmas Ciketing Udik Amankan Penyaluran 880 Kantong Beras Kemensos

Kawal Bantuan Sosial, Bhabinkamtibmas Ciketing Udik Amankan Penyaluran 880 Kantong Beras Kemensos

BEKASI – Bhabinkamtibmas Kelurahan Ciketing Udik, Polsek Bantargebang, Aiptu Hendro Suwito, mengawal ketat proses pembagian bantuan beras 20 kilogram dari Kementerian

Korem 051/Wkt Perkuat Ketahanan Pangan dengan Produk Bawang Merah dari Urban Farming

Korem 051/Wkt Perkuat Ketahanan Pangan dengan Produk Bawang Merah dari Urban Farming

GANTARITV.COM – Korem 051/Wkt terus berinovasi dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui pengembangan pertanian perkotaan. Dengan memanfaatkan lahan urban farming di

Danramil 1710-07/Mapurujaya Bersama Pemda Mimika Berikan Bantuan Kepada Korban Bencana Banjir

Danramil 1710-07/Mapurujaya Bersama Pemda Mimika Berikan Bantuan Kepada Korban Bencana Banjir

GANTARITV.COM Timika, - Sebagai bentuk tanggap bencana di wilayah binaannya, Koramil 1710-07/Mapurujaya senantiasa sigap dan cepat dalam membantu masyarakat. Menyikapi pentingnya

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Kunker di IKN

Panglima TNI Dampingi Presiden RI Kunker di IKN

GANTARITV.COM (Puspen TNI). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mendampingi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di Ibu

Babinsa, Bhabinkamtibmas Klapa Dua Wetan Hadiri Giat Penyuluhan Kamtibmas

Babinsa, Bhabinkamtibmas Klapa Dua Wetan Hadiri Giat Penyuluhan Kamtibmas

GANTARITV.COM Jakarta Timur - Serka Didi Rohendi Babinsa Koramil 03/Pasar Rebo menghadiri acara Pembinaan , Penyuluhan dan Pemeliharaan Kamtibmas bertempat di

Polsek Pondok Gede Hadir dalam Perayaan Hari Santri Nasional di Stadion Mini Pondok Gede

Polsek Pondok Gede Hadir dalam Perayaan Hari Santri Nasional di Stadion Mini Pondok Gede

GANTARITV.COM BEKASI  - Polsek Pondok Gede turut hadir dalam acara pembukaan Lomba Qasidah dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional tingkat

Kapolres Metro Bekasi Kota Hadiri Penutupan Tournament E – Sport Piala Panglima TNI di Summarecon Bekasi

Kapolres Metro Bekasi Kota Hadiri Penutupan Tournament E – Sport Piala Panglima TNI di Summarecon Bekasi

GANTARITV.COM BEKASI – Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani, S.I.K., M.P.M., dan Forkopimda Kota Bekasi menghadiri acara penutupan Tournament

Kapolresta Bandara Soetta Sosialisasikan Call Center 110 kepada Da’i Kamtibmas untuk Dukung Keamanan Mudik

Kapolresta Bandara Soetta Sosialisasikan Call Center 110 kepada Da’i Kamtibmas untuk Dukung Keamanan Mudik

GANTARITV.COM Tangerang, 19 Maret 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 H,

Wawali Bekasi Tebar Benih Lele, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Wawali Bekasi Tebar Benih Lele, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

KOTA BEKASI – GANTARITV.com | Wakil Wali Kota Bekasi Abdul Harris Bobihoe menunjukkan dukungan nyata terhadap program ketahanan pangan nasional