Gantari TV

Hasil Ungkap Kasus-kasus Ditreskrimum Polda Metro, "Alhamdulillah, Motor Kembali – Kisah Haru Ibu Adelia dan Ojol yang Jadi Korban Begal

GANTARITV.COM Jakarta – Sepanjang Januari hingga Februari 2025 Ditreskrimum Polda Metro Jaya berhasil mengungkap 103 kasus kejahatan jalanan yang terjadi di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Dari hasil pengungkapan Polisi berhasil mengamankan 220 tersangka serta menyita barang bukti. Sejumlah barang bukti yang disita dikembalikan kepada para korban.

Salah satu korban yang menerima kembali barangnya adalah Adelia, seorang ibu yang menjadi korban begal. Motornya sempat dirampas oleh lima pelaku saat subuh.

“Ibu ini jadi korban perampokan yang dilakukan lima orang tersangka. Alhamdulillah, semuanya sudah berhasil ditangkap oleh tim Subdit Jatanras Polda Metro Jaya,” ujar Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Wira Satya Triputra di Mapolda Metro Jaya, Rabu (26/2/2025).

Dalam kesempatan itu Adelia pun tak bisa menyembunyikan rasa harunya saat menerima kembali motornya.

“Motor ini sangat berarti buat saya kerja sehari-hari. Saya cari uang sendiri, nggak ada suami, harus mencukupi anak dan orang tua. Alhamdulillah motor sudah kembali,” ujarnya.

*Ojol Di Bekasi Juga Jadi Korban*

Kemudian selain Adelia, ada juga Suryanto, seorang driver ojek online (ojol) yang dibegal di Cibarusah, Kabupaten Bekasi, pada Sabtu (22/2/2025) dini hari.

Pihak Kepolisian telah mengungkap kasus tersebut dan menangkap empat pelaku. Dari tangan mereka, disita barang bukti berupa motor hasil curian, motor yang digunakan pelaku, serta sebilah celurit.

“Bapak ini salah satu korban. Pelaku beraksi dua kali, di Cibarusah dan Cikarang Barat. Alhamdulillah semuanya berhasil diungkap,” kata Wira.

Suryanto mengaku lega dan berterima kasih kepada pihak Kepolisian.

“Saya sangat berterima kasih sama Polisi, terutama tim Jatanras dan Polsek Cibarusah. Dari awal saya pengin tahu wajah pelakunya,” tuturnya.

Polda Metro Jaya memastikan akan terus memburu para pelaku kejahatan jalanan demi menjaga keamanan masyarakat.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Kapolri Hadiri Pembukaan Pekan Orientasi Hikmahbudhi ke-12 di Yogyakarta

Kapolri Hadiri Pembukaan Pekan Orientasi Hikmahbudhi ke-12 di Yogyakarta

GANTARITV.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri kegiatan pembukaan pekan orientasi Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (Hikmahbudhi) ke-12 di Yogyakarta,

Perkuat Kemitraan Warga, Bhabinkamtibmas Kotabaru Patroli dan Sambang di Limau Raya

Perkuat Kemitraan Warga, Bhabinkamtibmas Kotabaru Patroli dan Sambang di Limau Raya

BEKASI – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kotabaru, Polsek Bekasi Barat, Aiptu Kuzairi, terus memperkuat kemitraan dengan masyarakat melalui kegiatan patroli, sambang, dan silaturahmi.

Tingkatkan Disiplin Lalu Lintas, Polda Metro Jaya Gelar Operasi Zebra Jaya 2024

Tingkatkan Disiplin Lalu Lintas, Polda Metro Jaya Gelar Operasi Zebra Jaya 2024

GANTARITV.COM Jakarta, – Dalam rangka meningkatkan disiplin berlalu lintas di Wilayah Jakarta, Polda Metro Jaya, bersama jajaran, Kodam Jaya, Pemprov DKI

Silaturahmi Kamtibmas : Kapolsek Bekasi Barat Mengikuti Pengajian Lailatul Ijtima NU Bekasi Barat

Silaturahmi Kamtibmas : Kapolsek Bekasi Barat Mengikuti Pengajian Lailatul Ijtima NU Bekasi Barat

Bekasi Kota - Kapolsek Bekasi Barat AKP Wahyudi, SH.,MH., beserta jajarannya turut hadir dalam pengajian Lailatul Ijtima yang diselenggarakan oleh

Jaga Kebersihan dan Kenyamanan, Polsek Bekasi Selatan Gelar Aksi Bersih-Bersih (Curvei) di Mapolsek

Jaga Kebersihan dan Kenyamanan, Polsek Bekasi Selatan Gelar Aksi Bersih-Bersih (Curvei) di Mapolsek

GANTARITV.COM BEKASI - Puluhan personil Polsek Bekasi Selatan melakukan aksi bersih-bersih (Curvei) di area Mapolsek Bekasi Selatan, Jl. Pulo Ribung,

Respons Aksi Perusuh, Polsek Medan Satria bersama 3 Pilar dan Warga Summarecon Bekasi Gelar Long March Jaga Lingkungan

Respons Aksi Perusuh, Polsek Medan Satria bersama 3 Pilar dan Warga Summarecon Bekasi Gelar Long March Jaga Lingkungan

BEKASI - Setelah sempat mengalami gangguan keamanan, warga Cluster Bluebell di Summarecon Bekasi menggelar aksi jalan kaki atau long march

Kapolres Metro Bekasi Pantau Langsung Pos Pengamanan Nataru di Gedung Juang Tambun

Kapolres Metro Bekasi Pantau Langsung Pos Pengamanan Nataru di Gedung Juang Tambun

GANTARITV.COM Bekasi – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol. Twedi Aditya Bennyahdi bersama pejabat utama Polres Metro Bekasi melakukan monitoring langsung di

Kasubdit Waster Ditpam Obvit Polda Metro Jaya Kunjungi Dan Lakukan Asistensi Di Objek Wisata Ragunan

Kasubdit Waster Ditpam Obvit Polda Metro Jaya Kunjungi Dan Lakukan Asistensi Di Objek Wisata Ragunan

GANTARITV.COM Jakarta Selatan – Untuk menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap pengunjung, personil Pengamanan Objek Vital (Pam Obvit) Kepolisian Resor Metro

Peningkatan Volume Kendaraan dan Upaya Pengamanan Idul Fitri dalam Operasi Ketupat 2025

Peningkatan Volume Kendaraan dan Upaya Pengamanan Idul Fitri dalam Operasi Ketupat 2025

GANTARITV.COM Jakarta, 30 Maret 2025 – Operasi Ketupat 2025 yang telah berlangsung selama tujuh hari menunjukkan sejumlah perkembangan penting terkait

Polres Touna Gelar Rakor Lintas Sektoral, Jamin Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Polres Touna Gelar Rakor Lintas Sektoral, Jamin Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

GANTARITV.COM Touna, - Polres Touna, dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2024, menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral di