Gantari TV

Jelang Pilkada, Polsek Rawa Lumbu Tingkatkan Patroli Cooling System

GANTARITV.COM BEKASIĀ – Menjelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024, Polsek Rawa Lumbu meningkatkan patroli cooling system ke seluruh lapisan masyarakat di wilayah Kecamatan Rawa Lumbu dan Kecamatan Bekasi Timur, Selasa (17/09/2024).

Langkah ini diambil sebagai upaya untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) jelang perhelatan politik di Kota Bekasi.

Kegiatan patroli ini dipimpin langsung oleh Waka Polsek Rawa Lumbu AKP Subianto, didampingi sejumlah personel, patroli tersebut berlangsung di beberapa lokasi yang dinilai rawan keramaian dan berpotensi memunculkan gangguan
keamanan.

Patroli yang dilakukan oleh menargetkan beberapa titik penting, termasuk Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPUD) Kota Bekasi, Kantor DPRD Kota Bekasi, Sekretariat Partai Politik, terminal bus, mall
pelayanan publik, serta beberapa tempat ibadah. Semua lokasi ini dipilih untuk memastikan bahwa aktivitas menjelang Pilkada tetap aman dan terkendali.

Patroli akan terus dilakukan secara berkala hingga selesainya seluruh rangkaian Pilkada Serentak 2024.

Berita Terbaru