Gantari TV

Kurang Dari 24 Jam, Polres Metro Depok Berhasil Tangkap 2 Pelaku Begal di Depok

GANTARITV.COM Depok – Polres Metro Depok berhasil mengungkap kasus begal dengan cepat. Dalam waktu kurang dari 24 jam sejak kejadian, pelaku berhasil ditangkap. Kasus ini terjadi di kawasan Depok pada hari Rabu 24 April 2024 kemarin.

Kejadian begal kemarin terjadi di 2 (dua) lokasi yaitu Jl. Anggrek II RT. 001/004 Kel. Depok Jaya Kec. Pancoran Mas Kota Depok dan Jl. Rajawali RT. 02/04 Kel. Beji Kec. Beji Kota Depok.

Kapolres Metro Depok Kombes. Pol. Arya Perdana, S.H,.S.I.K,.M.Si, mengungkapkan bahwa tim investigasi berhasil mengidentifikasi pelaku berdasarkan rekaman CCTV dan keterangan saksi. Dengan kerja keras dan koordinasi yang baik, Tim dari Polres Metro Depok berhasil mengamankan 2 (dua) orang pelaku di wilayah sekitar Srengseng Sawah dan Cileungsi pada pagi hari ini.

“Saya sangat berterima kasih kepada tim yang telah bekerja keras dalam menangani kasus ini. Tangkapan ini adalah bukti nyata bahwa keamanan masyarakat menjadi prioritas utama kami,” ungkap Kapolres.

Pelaku yang berhasil ditangkap telah diamankan dan akan segera dijerat sesuai dengan hukum yang berlaku. Barang bukti berupa senjata tajam celurit, motor dan barang hasil curian berhasil diamankan dalam penangkapan ini.

Warga pun merasa lega dengan keberhasilan Polres Metro Depok dalam menangkap para pelaku begal yang telah mengancam keamanan lingkungan mereka. Kapolres Arya juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi tindak kejahatan di sekitar lingkungan mereka.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Unit Samapta Polsek Bekasi Selatan Gelar Strong Point, Melayani Masyarakat Pengguna Jalan di Pagi Hari

Unit Samapta Polsek Bekasi Selatan Gelar Strong Point, Melayani Masyarakat Pengguna Jalan di Pagi Hari

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) serta memastikan kelancaran arus lalu lintas pada jam

Ratusan Prajurit Korem 051/Wkt dan Kodim Jajaran Laksanakan Tes Kesegaran Jasamani untuk UKP Periode 1 Oktober 2025 di Yonif Mekanis 202/Tajimalela

Ratusan Prajurit Korem 051/Wkt dan Kodim Jajaran Laksanakan Tes Kesegaran Jasamani untuk UKP Periode 1 Oktober 2025 di Yonif Mekanis 202/Tajimalela

Bekasi, — Dalam rangka mendukung proses Usul Kenaikan Pangkat (UKP) periode 1 Oktober 2025, Korem 051/Wijayakarta beserta jajaran Kodim melaksanakan

Pastikan Penyaluran Tepat Sasaran, Binmas Polsek Bekasi Barat Amankan Pembagian BPNT

Pastikan Penyaluran Tepat Sasaran, Binmas Polsek Bekasi Barat Amankan Pembagian BPNT

BEKASI - Polsek Bekasi Barat bersama tiga pilar melaksanakan pengamanan pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Kantor Kelurahan Bintara

Polisi Tetapkan 1 Tersangka ART Loncat dari Lantai Atap Rumah Bertingkat

Polisi Tetapkan 1 Tersangka ART Loncat dari Lantai Atap Rumah Bertingkat

GANTARITV.COM TANGERANG -- Kepolisian Resor Metro Tangerang Kota menetapkan 1 (satu) tersangka penyalur Asisten Rumah Tangga (ART) dalam peristiwa seorang ART

Debt Collector Gadungan Gasak Motor dan HP Warga di Jaktim, Polisi Tangkap 2 Pelaku

Debt Collector Gadungan Gasak Motor dan HP Warga di Jaktim, Polisi Tangkap 2 Pelaku

Jakarta – Dua pria berinisial S dan R diringkus tim Resmob Polda Metro Jaya usai nekat melakukan penipuan bermodus debt

Sabtu Sehat, Satgas Yonif 715/Mtl Olahraga Bersama Masyarakat Binaan

Sabtu Sehat, Satgas Yonif 715/Mtl Olahraga Bersama Masyarakat Binaan

Puncak Jaya - Dalam rangka tetap menjaga kebugaran dan kesehatan jasmani personel Satgas Yonif 715/Mtl dan menjaga kekompakan dengan masyarakat

Bhabinkamtibmas Padurenan Sampaikan Himbauan Humanis kepada Warga untuk Jaga Kamtibmas

Bhabinkamtibmas Padurenan Sampaikan Himbauan Humanis kepada Warga untuk Jaga Kamtibmas

Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Padurenan, AIPDA

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Satgas Yonif 715/Mtl Resmikan Rumah Belajar “PELITA PACE MENTARI”

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Satgas Yonif 715/Mtl Resmikan Rumah Belajar “PELITA PACE MENTARI”

Puncak Jaya - Dalam rangka menyambut Hari Pendidikan Nasional yang diperingati setiap 01 Mei Satgas Yonif 715/Motuliato resmikan sekolah pintar

Bhabinkamtibmas Hadir Bersama Masyarakat dalam Pelaksanaan Sholat Idul Fitri

Bhabinkamtibmas Hadir Bersama Masyarakat dalam Pelaksanaan Sholat Idul Fitri

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Pada Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatisari, AIPDA Mustapa Siregar, S.H., melaksanakan tugas

Tiga Pilar Kelurahan Jatiluhur Sukses Tuntaskan Problem Solving Polusi Asap Produksi Arang

Tiga Pilar Kelurahan Jatiluhur Sukses Tuntaskan Problem Solving Polusi Asap Produksi Arang

GANTARITV.COM Kota Bekasi — Tiga Pilar Kelurahan Jatiluhur yang terdiri dari Bhabinkamtibmas, aparat kelurahan, dan tokoh masyarakat berhasil menyelesaikan persoalan