GANTARITV.COM BEKASI – Polres Metro Bekasi melalui Tim Patroli Perintis Presisi pimpinan Kasat Samapta Kompol Imam Syafi’i melaksanakan patroli pengecekan rumah kosong yang ditinggal mudik lebaran Idul fitri 1445 H.
Pada kesempatan kali ini, Tim Patroli Perintis Presisi Polres Metro Bekasi Kota melakukan patroli ke Perumahan Villa Taman Kartini Jl. RA. Kartini RW. 023 Kel. Margahayu Kec. Bekasi Timur Kota Bekasi pada Senin (8/4/2024).
Kegiatan patroli ke Perumahan Villa Kartini turut didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Margahayu Polsek Rawa Lumbu Aiptu Jamal Lulail dan Pengamanan Perumahan atau Security Bapak Santoso
Kepada warga yang kan melakukan mudik atau pulang kampung sehingga meninggalkan rumah kosong, petugas menyampaikan agar saat meninggalkan rumah sebelum mudik di pastikan lampu, kunci dan kompor gas dalam keadaan aman.
Sementara untuk warga yang tidak mudik antisipasi gangguan Kamtibmas agar meningkatkan Satkamling berkoordinasi dengan pihak security.
Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Dani Hamdani sebelumnya menyampaikan untuk memberikan rasa aman selama libur lebaran dan mudik warga Kota Bekasi, Polres Metro Bekasi Kota dan Polsek jajaran terus meningkatkan Patroli dan operasi cipta kondisi diwilayah Kota Bekasi, Minggu (7/4/2024) saat melakukan kunjungan ke Pos Yan Grand Mall Bekasi Selatan.
Kapolres juga menegaskan bahwa kepolisian akan lebih mengintensifkan pola pengaman jelang Idhul Fitri 1445 H di beberapa titik.
Ia juga menghimbau kepada masyarakat yang ingin mudik dan meninggalkan rumahnya untuk berkomunikasi dengan stakeholder terkait seperti linmas serta kepolisan.
“Pada saat meninggalkan kediaman atau rumah dikomunikasikan dengan lingkungan setempat, dikomunikasikan dengan yang jaga di lingkungannya, termasuk hansip, poskamling maupun pihak kepolisian agar tetap berwaspada dan hati-hati pada saat meninggalkan rumahnya tersebut,” imbuhnya.
Lebih lanjut Kapolres juga kembali menegaskan bahwa fokus dari kepolisian pada saat operasi saat ini tidak hanya untuk arus lalulintas tapi juga konvoi warga masyarakat, tawuran, kemudian juga rumah kosong yang ditinggalkan mudik.
“Itu yang menjadi atensi kita,” katanya singkat.