Gantari TV

Polsek Kalideres Amankan Pasangan Muda-Mudi Terkait Kasus Aborsi di Pegadungan

GANTARITV.COM Jakarta Barat – Polsek Kalideres Jakarta Barat mengamankan dua orang muda-mudi berinisial DKZ (23) dan RR (28) di Perumahan Permata Taman Palem RT 03/03, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.

Kedua pelaku ditangkap setelah diduga melakukan aborsi terhadap janin hasil hubungan gelap mereka, yang telah berusia 8 bulan.

Kapolsek Kalideres Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Abdul Jana, menjelaskan bahwa DKZ dan RR telah berpacaran sejak Maret 2023.

” Namun, RR diketahui sudah memiliki istri, meski tetap menjalani hubungan dengan DKZ dan tinggal bersama di sebuah kost,” Ujar Abdul Jana di Polsek Kalideres, Jumat, 30/8/2024.

Dari hasil hubungan gelap tersebut, DKZ hamil pada Januari 2024.

Mengetahui kehamilan itu, kedua tersangka sepakat untuk menggugurkan janin karena kehamilan tersebut tidak diinginkan.

Selama beberapa bulan, mereka mencari cara untuk menggugurkan kandungan.

Akhirnya, pada usia kandungan 8 bulan, DKZ berhasil memperoleh obat aborsi yang dibeli secara online dengan harga Rp 1.000.000.

Pada tanggal 13 Agustus 2024, DKZ mulai mengonsumsi obat tersebut.

Setelah meminum 18 butir obat penggugur kandungan, pada Rabu, 14 Agustus 2024, sekitar pukul 13.00 WIB, DKZ merasakan kontraksi hebat dan segera masuk ke kamar mandi di kost mereka.

RR yang berada di luar kamar mandi turut mengawasi dan membantu. Setelah beberapa saat, janin keluar dari kandungan dalam kondisi meninggal dunia.

Tragisnya, tersangka RR membantu merekam proses tersebut dan mempersiapkan alat-alat seperti gunting untuk memotong tali pusar serta kain kafan untuk membungkus jenazah bayi.

Janin kemudian dimakamkan oleh kedua tersangka di TPU Carang Pulang, Pegedangan, Kabupaten Tangerang.

Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, kedua tersangka akan dijerat dengan berbagai pasal, termasuk Pasal 77A Jo 45A UU RI No. 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, dengan ancaman hukuman 10 tahun penjara, serta pasal-pasal terkait aborsi dalam UU Kesehatan dan KUHP, dengan ancaman tambahan hukuman hingga 5 tahun penjara.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Sambut Hari Bhayangkara Ke-79 : Polres Metro Bekasi Peduli Tempat Ibadah, Salurkan 100 Sak Semen di Gereja Katolik Paroki Ibu Teresa Lippo Cikarang

Sambut Hari Bhayangkara Ke-79 : Polres Metro Bekasi Peduli Tempat Ibadah, Salurkan 100 Sak Semen di Gereja Katolik Paroki Ibu Teresa Lippo Cikarang

Cikarang Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025, Polres Metro Bekasi menggelar kegiatan bakti religi di Gereja

Danrem 051/Wkt, Brigjen TNI Nugroho, Tinjau Inovasi TPS 3R Jatisari: Kota Bekasi Menuju Zero Waste Nasional!

Danrem 051/Wkt, Brigjen TNI Nugroho, Tinjau Inovasi TPS 3R Jatisari: Kota Bekasi Menuju Zero Waste Nasional!

GANTARITV.COM Bekasi – Dalam langkah besar menuju pengelolaan sampah berkelanjutan, Komandan Korem (Danrem) 051/Wijayakarta (Wkt), Brigjen TNI Nugroho Imam Santoso,

Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rawalumbu Sambangi Pos Kamling

Perkuat Keamanan Lingkungan, Polsek Rawalumbu Sambangi Pos Kamling

KOTA BEKASI - Polsek Rawalumbu terus berupaya meningkatkan keamanan lingkungan dengan menggandeng peran serta masyarakat. Pada Selasa (16/9) malam, Bhabinkamtibmas

Pembinaan Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat Pada Kegiatan JR Road Safety di Samsat Garut, Perwakilan Tasikmalaya

Pembinaan Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Barat Pada Kegiatan JR Road Safety di Samsat Garut, Perwakilan Tasikmalaya

GANTARITV.COM Bandung - Kepala Cabang Utama Jasa Raharja Jawa Barat, Hendriawanto melakukan Kegiatan Jelajah JR Road Safety bersama dengan Tim Pembina

Polres Metro Jakarta Barat Bersama 3 Pilar, KPU dan Bawaslu Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada 2024

Polres Metro Jakarta Barat Bersama 3 Pilar, KPU dan Bawaslu Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada 2024

GANTARITV.COM JAKARTA - Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Daerah Khusus

TIM PEMBINA SAMSAT RANCAEKEK MELAKSANAKAN PROGRAM SMS-AN ”MANTAP BRO ”

TIM PEMBINA SAMSAT RANCAEKEK MELAKSANAKAN PROGRAM SMS-AN ”MANTAP BRO ”

GANTARITV.COM Bandung – Hari Selasa (20/08) bertempat di SMK Lugina Rancaekek Kabupaten Bandung, Penanggung Jawab Jasa Raharja Samsat Rancaekek, Weny

Ratusan Siswa Antusias Ikuti Kunjungan Kedirgantaraan di Lanud Sultan Hasanuddin

Ratusan Siswa Antusias Ikuti Kunjungan Kedirgantaraan di Lanud Sultan Hasanuddin

Makassar - Lanud Sultan Hasanuddin hari ini dipadati ratusan siswa dari berbagai sekolah di wilayah Sulawesi Selatan dalam kegiatan Kunjungan

Samsat Kabupaten Bekasi Ciptakan Layanan Samsat yang Bersih

Samsat Kabupaten Bekasi Ciptakan Layanan Samsat yang Bersih

GANTARITV.COM BEKASI - Samsat Kabupaten Bekasi atau lebih dikenal Samsat Cikarang melakukan langkah-langkah proaktif untuk menciptakan layanan publik yang bersih,

Kapolres Metro Bekasi Salurkan 25 Mushaf Al-Qur’an di Masjid Raya At-Tauhid

Kapolres Metro Bekasi Salurkan 25 Mushaf Al-Qur’an di Masjid Raya At-Tauhid

Cikarang Pusat – Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H., melaksanakan kegiatan “Polres Metro Bekasi Peduli Tempat Ibadah” di

Polsek Bekasi Selatan Bersama 3 Pilar Intensifkan Patroli Kamtibmas di Sentra Ekonomi

Polsek Bekasi Selatan Bersama 3 Pilar Intensifkan Patroli Kamtibmas di Sentra Ekonomi

Kota Bekasi – Guna memperkuat stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Bekasi Selatan bersama unsur 3 Pilar—Polri, TNI, dan