Gantari TV

Rakor Evaluasi Banjir Kota Bekasi Bahas Pemulihan Pasca-Banjir

GANTARITV.COM – Pemerintah Kota Bekasi mengelar rapat evaluasi banjir di Kota Bekasi, Jumat, (7/2025) bertempat di ruang rapat Wali Kota Bekasi membahas pemulihan area terdampak banjir.

Wali Kota Bekasi Dr Tri Adhianto mengatakan banjir yang melanda Bekasi merupakan peristiwa terbesar yang tercatat dalam beberapa tahun terakhir, dengan intensitas hujan mencapai 1100 liter per detik, jauh lebih besar dibandingkan banjir pada 2020 yang hanya mencapai 600 liter per detik.

“Peristiwa ini menjadi pembelajaran penting terkait tata guna lahan di daerah sekitar Puncak, serta pentingnya penanganan masalah air laut yang dapat masuk ke kali Bekasi saat hujan pasang. Selain itu, masalah belum selesainya pembangunan tanggul di sejumlah titik juga turut memperburuk kondisi,” ucapnya di depan peserta rapat.

Saat ini, Pemkot Bekasi tengah memasuki tahap recovery, dengan fokus pada pembersihan sedimentasi lumpur dan puing-puing yang masih menempel di rumah-rumah warga. Aparatur juga akan lebih banyak lagi ang terlibat untuk dikerahkan membantu warga terdampak banjir pada akhir pekan ini.

Sebagai langkah jangka panjang, Pemkot Bekasi juga menginstruksikan camat untuk memetakan masalah yang belum terselesaikan, seperti pembebasan lahan untuk mendukung kelanjutan pembangunan tanggul Kali Bekasi.

“Camat untuk mendata dan mencatat lahan yang dibutuhkan untuk mendukung pembangunan tanggul. Selain itu juga kita lihat anggaran untuk pembebasannya,”

Selain mendayagunakan peralatan yang dimiliki baik dari DBMDDA, Disdamkarmat dan DLH untuk membantu warga melakukan pembersihan lumpur, Pemkot Bekasi juga mendapatkan bantuan alat dari BNPB dan Pemprov DKI serta kepedulian berbagai pihak.

Adapun Pemerintah Kota Bekasi telah menetapkan status tanggap darurat bencana untuk wilayah Kota Bekasi terkait dengan bencana banjir, cuaca ekstrem, dan tanah longsor melalui Keputusan Walikota Bekasi No. 400.9.10/Kep.135-BPBD/III/2025. Penetapan ini berlaku mulai dari tanggal 4 Maret 2025 hingga 18 Maret 2025.

Kemudian berdasarkan data yang ada, per laporan Jumat, 7 Maret 2025, sebanyak ±28.152 Kepala Keluarga (KK) atau 86.437 jiwa terdampak bencana, meskipun data ini masih dalam proses pendataan. Berikut adalah rincian jumlah KK dan jiwa yang terdampak di 8 kecamatan di Kota Bekasi:

Kecamatan Rawalumbu: 5.215 KK / 10.378 jiwa
Kecamatan Pondok Gede: 2.542 KK / 6.519 jiwa
Kecamatan Bekasi Barat: 3.118 KK / 12.842 jiwa
Kecamatan Bantargebang: 77 KK / 199 jiwa
Kecamatan Bekasi Utara: 1.723 KK / 6.417 jiwa
Kecamatan Bekasi Selatan: 1.488 KK / 12.115 jiwa
Kecamatan Jatiasih: 5.229 KK / 16.733 jiwa
Kecamatan Bekasi Timur: 8.760 KK / 21.234 jiwa
Data ini menunjukkan dampak yang cukup besar, terutama di Kecamatan Bekasi Timur dan Jatiasih, yang memiliki jumlah terdampak yang signifikan.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Brimob Polda Metro Jaya Raih Juara Umum 3 pada Kejuaraan Taekwondo Kapolri Cup Ke-6 Tahun 2025

Brimob Polda Metro Jaya Raih Juara Umum 3 pada Kejuaraan Taekwondo Kapolri Cup Ke-6 Tahun 2025

Semarang – Brimob Polda Metro Jaya kembali menorehkan prestasi membanggakan di ajang nasional. Dalam Kejuaraan Pekan Olahraga Nasional Polri Kapolri

Kasatgas TMMD ke-122 Kodim 0507/Bekasi: Keberhasilan Program Membangun Desa di Kota Bekasi

Kasatgas TMMD ke-122 Kodim 0507/Bekasi: Keberhasilan Program Membangun Desa di Kota Bekasi

GANTARITV.COM BEKASI, – Usai pelaksanaan upacara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-122 oleh Kasdam Jaya Brigjen TNI Tatang Subarna,

Aksi Humanis Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Minum dan Roti Saat Buruh Rayakan May Day

Aksi Humanis Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Minum dan Roti Saat Buruh Rayakan May Day

GANTARITV.COM Jakarta - Aksi Humanis Polwan ditunjukkan Kepolisian saat mengamankan perayaan hari buruh (May Day) oleh Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan

Polsek Bekasi Barat Melakukan Pengamanan Penyaluran Gas Elpiji Tabung 3 Kg

Polsek Bekasi Barat Melakukan Pengamanan Penyaluran Gas Elpiji Tabung 3 Kg

GANTARITV.COM - Polsek Bekasi Barat melalui melalui Bhabinkamtibmas melakukan giat monitoring penyaluran gas elpiji tabung 3 kg. di wilayah Kecamatan

Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kosong Monitoring Ketahanan Pangan

Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kosong Monitoring Ketahanan Pangan

GANTARITV.COM Jakarta Pusat - Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kosong Brigadir Yayat Ruhiyat Monitoring Ketahanan Pangan di Taman Toga Jl. Komplek Angkasa Pura

Bhabinkamtibmas Monitoring Sholat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Kurban di Kelurahan Padurenan

Bhabinkamtibmas Monitoring Sholat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Kurban di Kelurahan Padurenan

GANTARITV.COM BEKASI - Bhabinkamtibmas Kelurahan Padurenan, Aipda Mugiyono, melakukan serangkaian kegiatan untuk memastikan perayaan Idul Adha berjalan dengan aman dan

Satgas PKH Eksekusi Fisik 47.000 Hektare Lahan, Tegakkan Kedaulatan Hukum

Satgas PKH Eksekusi Fisik 47.000 Hektare Lahan, Tegakkan Kedaulatan Hukum

GANTARITV.COM (Puspen TNI) - Tim Satuan Tugas (Satgas) Penertiban Kawasan Hutan (PKH) akhirnya melakukan eksekusi fisik terhadap lahan seluas 47.000

Panglima TNI Hadiri Pengarahan Presiden RI Kepada Kepala Daerah Seluruh Indonesia di IKN

Panglima TNI Hadiri Pengarahan Presiden RI Kepada Kepala Daerah Seluruh Indonesia di IKN

GANTARITV.COM (Puspen TNI). Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri pengarahan Presiden RI Joko Widodo kepada para Gubernur, Bupati dan Wali

Polsek Bekasi Selatan Gencarkan Patroli Mobile Dini Hari, Antisipasi Guantibmas

Polsek Bekasi Selatan Gencarkan Patroli Mobile Dini Hari, Antisipasi Guantibmas

GANTARITV.COM Kota Bekasi – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Bekasi Selatan Polres Metro Bekasi Kota melaksanakan patroli

Surat cinta SD Karet 15, untuk HUT Polda Metro Jaya

Surat cinta SD Karet 15, untuk HUT Polda Metro Jaya

GANTARITV.COM Jakarta - Momen penuh kehangatan terjadi di SD Karet 15, Jakarta Pusat, Kamis (12/12). Sosialisasi anti-bullying yang digelar bertepatan