Gantari TV

Sambut Hari Jadi ke-73 Humas Polri dengan Media Gathering, Irjen Sandi: Jurnalis Mitra Strategis dalam Harkamtibmas

GANTARITV.COM Jakarta – Divisi Humas Polri mengadakan media gathering dengan para jurnalis yang sehari-hari melakukan peliputan di Mabes Polri, Sabtu (12/10/2024). Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam menyambut Hari Jadi ke-73 Humas Polri yang diperingati setiap 30 Oktober.

Kegiatan diisi dengan berbagai perlombaan ini diikuti oleh 60 jurnalis dengan ratusan anggota Divisi Humas Polri. Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Sandi Nugroho mengatakan kegiatan ini sebagai wahana silaturahmi antara para awak media dengan anggotanya. Menurutnya, jurnalis sebagai mitra Polri memiliki peran penting dalam mendukung tugas Polri dalam pemeliharaan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas).

Selain itu, media massa sambungnya, juga berkontribusi besar dalam menaikkan citra Polri, sehingga Korps Bhayangkara selalu dicintai masyarakat. “Selama ini banyak berkolaborasi dan membantu kegiatan kepolisian dalam rangka menaikkan citra Polri maupun membuat suasana di masyarakat menjadi kondusif,” kata Irjen Sandi kepada wartawan di Kantor Divisi Humas Polri

Dirinya berujar, kegiatan kolaborasi dengan media ini akan terus ditingkatkan. “Mudah-mudahan humas dan wartawan semakin harmonis dan situasi Kamtibmas semakin kondusif,” ucap Sandi.

Sementara, Karo Multimedia Divhumas Polri, Brigjen Gatot Repli Handoko selaku penanggung jawab acara Media Gathering Divisi Humas Polri mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat sinergitas antara Polri dengan jurnalis. Dikatakannya, bahwa media massa dan Divisi Humas menjadi satu-kesatuan dan sebuah keluarga besar. “Kita akan terus selalu berkolaborasi dengan media massa khususnya teman-teman wartawan yang selalu membantu menetralisir hal-hal dan isu negatif yang dapat menganggu situasi Kamtibmas menjadi tidak kondusif,” tandasnya.

Brigjen Gatot menambahkan, bahwa sebelum kegiatan ini rangkaian dalam menyambut Hari Jadi ke-73, Divisi Humas Polri melakukan anjangsana, yaitu kegiatan silaturahmi dengan melakukan kunjungan kepada para mantan-mantan Kadiv Humas Polri. Nantinya, juga akan ada kegiatan sarasehan dengan Kadiv Humas Polri pada masanya, bakti kesehatan donor darah, bakti sosial berupa santunan kepada anak yatim dan kegiatan jumat berkah di 73 Masjid di wilayah Jakarta, serta khataman Al-Quran sebanyak 73 kali.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Rivan A. Purwantono: Harhubnas Jadi Momentum Penting untuk Kemajuan Transportasi Nasional

Rivan A. Purwantono: Harhubnas Jadi Momentum Penting untuk Kemajuan Transportasi Nasional

GANTARITV.COM Bali – Direktur Utama Jasa Raharja, Rivan A. Purwantono, menghadiri upacara peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2024 yang diselenggarakan oleh

Kasau Kunjungan Kerja di Lanud Sultan Hasanuddin

Kasau Kunjungan Kerja di Lanud Sultan Hasanuddin

GANTARITV.COM Makassar - Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., didampingi Ketua Umum PIA Ardhya Garini

Polsek Bekasi Selatan Buka Pelayanan Terima Titipan Kendaraan dan Barang Berharga untuk dititipkan Dikantor Polsek Bekasi Selatan Bagi Warga Yang Mudik

Polsek Bekasi Selatan Buka Pelayanan Terima Titipan Kendaraan dan Barang Berharga untuk dititipkan Dikantor Polsek Bekasi Selatan Bagi Warga Yang Mudik

GANTARITV.COM BEKASI, - Jelang H-6 Idhul Fitri 1445 H, kota-kota besar akan ditinggal warganya untuk mudik lebaran. Polri menyediakan penitipan

Tera Ulang Timbangan di Pasar Baru Bekasi, Disdagperin Pastikan Akurasi Alat Ukur

Tera Ulang Timbangan di Pasar Baru Bekasi, Disdagperin Pastikan Akurasi Alat Ukur

Bekasi – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kota Bekasi melaksanakan tera ulang alat ukur di Pasar Baru Bekasi, Senin (19/5/2025).

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rapim TNI Tahun 2025

Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rapim TNI Tahun 2025

GANTARITV.COM Jakarta - Komandan Lanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Arifaini Nur Dwiyanto, M.Han., menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) TNI Tahun 2025

Polda Riau Gelar Road to Riau Bhayangkara Run 7,9 K

Polda Riau Gelar Road to Riau Bhayangkara Run 7,9 K

RIAU - Polda Riau menggelar event lari Road To Riau Bhayangkara Run (RBR) 7,9K. Ajang lari ini diikuti 790 peserta

Peran Media di Pilkada Kota Bekasi: Diskusi Publik Bahas Sinergi dan Edukasi

Peran Media di Pilkada Kota Bekasi: Diskusi Publik Bahas Sinergi dan Edukasi

GANTARITV.COM BEKASI - Kelompok kerja (Pokja) wartawan humas Kota Bekasi menyelenggarakan diskusi publik bertema "Peran Media di Pilkada Kota Bekasi" di

Pisah Sambut Pejabat Polres Simalungun Berlangsung Khidmat di Aula Andar Siahaan

Pisah Sambut Pejabat Polres Simalungun Berlangsung Khidmat di Aula Andar Siahaan

GANTARITV.COM Simalungun, - Acara pisah sambut atau temu pisah pejabat dalam struktur jabatan Polres Simalungun Polda Sumut telah dilaksanakan pada hari

Satlantas Polres Toba Berikan Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas di SMAN 1 Siantar Narumonda

Satlantas Polres Toba Berikan Edukasi Keselamatan Berlalu Lintas di SMAN 1 Siantar Narumonda

TOBA — Guna meningkatkan kesadaran dan disiplin berlalu lintas sejak usia dini, Unit Kamsel Satlantas Polres Toba Polda Sumatera Utara

Babinsa Matraman Bersihkan Lingkungan, Toping Pohon Bersama Warga dan Petugas Kebersihan

Babinsa Matraman Bersihkan Lingkungan, Toping Pohon Bersama Warga dan Petugas Kebersihan

GANTARITV.COM Jakarta Timur - Babinsa Koramil 02/Matraman, Peltu Aulia dan Serda Muhammad, bersama petugas kebersihan dan warga RW.010 Kelurahan Palmeriam,