Gantari TV

Dampingi Kunker Gubernur Papua Tengah, Dandim 1710/Mimika Tegaskan Sinergi TNI-Polri dan Pemda untuk Dukung Program Pemerintah

GANTARITV.COM Timika – Komandan Kodim 1710/Mimika, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos, M.Han, M.A, mendampingi Gubernur Papua Tengah, Fritz Nawipa, S.H, dalam kunjungan kerja (kunker) ke wilayah Distrik Mimika Barat, Kabupaten Mimika, pada Kamis (10/4/2025).

Kunjungan ini bertujuan untuk meninjau sejumlah fasilitas strategis yang ada di wilayah Distrik Mimika Barat, di antaranya sekolah tua SMP LECOCQ DARMANVILLE dan SD YPPK beserta asrama putra/putri, serta pembangunan masjid, kantor distrik, PDAM, dan gedung Puskesmas yang baru selesai dibangun.

Dandim 1710/Mimika menyatakan dukungan penuh terhadap kunjungan kerja tersebut. Ia berharap agenda ini menjadi awal dari percepatan pembangunan proyek strategis lainnya, khususnya di wilayah pedalaman Kabupaten Mimika.

“Terima kasih atas kunjungan Bapak Gubernur ke Distrik Mimika Barat. Dengan adanya kunjungan ini, harapan kami ke depan akan menjadi pemicu percepatan realisasi proyek-proyek strategis lainnya di wilayah Kabupaten Mimika, khususnya wilayah pedalaman,” ujar Letkol Inf Slamet Wijaya.

Lebih lanjut, Dandim menegaskan komitmen sinergitas antara TNI, Polri, dan Pemda Mimika dalam mendukung setiap program pemerintah yang berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.

“Kami bersama aparat Kepolisian dan Pemerintah Daerah Mimika akan terus bersinergi mendukung setiap program pemerintah demi kepentingan dan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Kunjungan kerja ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan aparat setempat, yang berharap perhatian pemerintah terus berlanjut demi kemajuan wilayah-wilayah terpencil di Papua Tengah.

Berita Terbaru

Video Terbaru

Berita Lainnya

Tingkatkan Kapasitas Dokumentasi, Bidhumas Polda Metro Jaya Latih Anggota Humas Jelang Pilkada

Tingkatkan Kapasitas Dokumentasi, Bidhumas Polda Metro Jaya Latih Anggota Humas Jelang Pilkada

GANTARITV.COM Jakarta - Bidhumas Polda Metro Jaya kembali menggelar pelatihan dokumentasi lapangan dan komunikasi publik yang diikuti oleh anggota Bidhumas serta

Hadirnya KUHP Baru, Kongres Advokat Indonesia Cabang Kota Bekasi Penyuluhan Hukum tentang KUHP Baru dan Lama

Hadirnya KUHP Baru, Kongres Advokat Indonesia Cabang Kota Bekasi Penyuluhan Hukum tentang KUHP Baru dan Lama

GANTARITV.COM BEKASI - Kongres Advokat Indonesia (KAI) DPC Kota Bekasi menggelar penyuluhan hukum dengan tema "Hukum Pidana Indonesia Menurut KUHP Lama

Perkuat Kemitraan, Kapolsek Jatisampurna Edukasi Bahaya Kenakalan Remaja di Kampus Diakoneia Modern

Perkuat Kemitraan, Kapolsek Jatisampurna Edukasi Bahaya Kenakalan Remaja di Kampus Diakoneia Modern

BEKASI  – Kapolsek Jatisampurna Iptu Musanif bersama jajarannya mengunjungi Yayasan Kampus Diakoneia Modern di Jalan Rawa Dollar, Kelurahan Jatiranggon, Kecamatan

Polisi Pondok Gede Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkungan di Jam Rawan

Polisi Pondok Gede Ajak Warga Jaga Keamanan Lingkungan di Jam Rawan

BEKASI KOTA – Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatibening, Polsek Pondok Gede, Aipda Berthes, melakukan patroli dan komunikasi dengan warga untuk menjaga keamanan

 3 Pilar Kecamatan Jatiasih Dukung Kemajuan Ekonomi Warga Melalui Budidaya Ikan Lele

 3 Pilar Kecamatan Jatiasih Dukung Kemajuan Ekonomi Warga Melalui Budidaya Ikan Lele

GANTARITV.COM KOTA BEKASI –Demi mendukung kemajuan ekonomi warga, 3 Pilar Kecamatan Jatiasih, yaitu Camat Jatiasih, Kapolsek Jatiasih, dan Babinkamtibmas, melakukan peninjauan

Legislator: Penangguhan Penahanan Mahasiswi ITB Bentuk Keadilan Restoratif Polri

Legislator: Penangguhan Penahanan Mahasiswi ITB Bentuk Keadilan Restoratif Polri

Jakarta, 12 Mei 2025 – Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Golkar, Soedeson Tandra, menyampaikan apresiasinya terhadap keputusan Kepolisian Negara

Bhabinkamtibmas Kel. Pinang Ranti tinjau dan lakukan pembinaan Poktan dalam Ketahanan Pangan

Bhabinkamtibmas Kel. Pinang Ranti tinjau dan lakukan pembinaan Poktan dalam Ketahanan Pangan

GANTARITV.COM Jakarta - Guna meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya, Bhabinkamtibmas Kel. Pinang Ranti Polsek Makasar Aiptu Ragil bersama Poktan Pinang Ranti

Polres Simalungun Ikuti Supervisi Div Propam Polri di Polres Tebing Tinggi

Polres Simalungun Ikuti Supervisi Div Propam Polri di Polres Tebing Tinggi

GANTARITV.COM Tebing Tinggi - Pada Rabu, 10 Juli 2024, Propam Polres Simalungun mengikuti kegiatan supervisi yang diselenggarakan oleh Divisi Propam Polri

Bhabinkamtibmas Monitoring Kegiatan Warga Jakasampurna Meriahkan HUT ke-80 RI dengan Lomba 

Bhabinkamtibmas Monitoring Kegiatan Warga Jakasampurna Meriahkan HUT ke-80 RI dengan Lomba 

BEKASI – Suasana meriah terasa di Lapangan Basket Jl. Gaharu II RT 08/06A, Kelurahan Jakasampurna, Kecamatan Bekasi Barat, Sabtu (16/8/2025). Warga

Bhabinkamtibmas Polsek Bantargebang Sambangi Warga RW 04 Cikiwul, Ajak Aktifkan Siskamling

Bhabinkamtibmas Polsek Bantargebang Sambangi Warga RW 04 Cikiwul, Ajak Aktifkan Siskamling

BEKASI – Dalam rangka mempererat silaturahmi serta menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, Bhabinkamtibmas Kelurahan Cikiwul, Polsek Bantargebang, Aiptu Suwarto melakukan